POPULAR STORIES

Ini Alasan Harus Gunakan Lap Microfiber Untuk Bersihkan Bodi Mobil

Ini Alasan Harus Gunakan Lap Microfiber untuk Bersihkan Bodi Mobil Bersihkan bagian mobil dengan lap microfiber

KabarOto.com - Selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), sebagai pencegahan penyebaran virus corona, sudah tentu kendaraan seperti mobil tidak digunakan dalam jarak yang jauh. Hanya ke super market untuk belanja kebutuhan pokok.

Pemilik mobil pun banyak yang beranggapan, jika cat yang membalut kendaraan mereka tidak perlu dirawat, hanya di cuci saja maka sudah bersih dan kinclong. Namun ternyata itu tidak benar.

Baca Juga: Cara Merawat Mobil Balap Dan Off-road Saat Pandemik Covid-19

Marchel, owner Callys Car Beauty di daerah Radio Dalam, Jakarta Selatan, menginformasikan, kendaraan yang terlihat bersih di bagian bodi dan kaca bukan berarti bebas jamur, meski hanya terparkir di dalam rumah.

Hal ini disebabkan oleh iklim di Indonesia yang memiliki tingkat kelembapan cukup tinggi. Ditambah seringnya perubahan cuaca dari panas ke hujan secara tiba-tiba. Hal itu membuat partikel debu dan polusi udara yang menempel pada bodi kendaraan, membuat kondisi cat kendaraan menjadi lebih cepat kusam dan berjamur.

Marchel menyarankan agar para pemilik kendaraan tetap melakukan perawatan sederhana, minimal membersihkan kendaraan 1 atau 2 hari sekali dengan menggunakan lap microfiber.

Kenapa harus lap microfiber? Karena menurut Marchel lap microfiber memiliki daya serap yang besar, untuk air dan kotoran atau debu halus. “Kotoran atau debu akan masuk ke dalam lapisan kain fiber dan tidak menyebabkan cat kendaraan tergores saat mengelap berulang kali,” terangnya.

Hal ini berbeda dengan lap sintetis chamois yang cenderung dapat membuat lecet body kendaraan dikarenakan kotoran atau debu akan tetap menempel di permukaan lap tersebut,” jelas Marchel.

Nah, bagi pemilik kendaraan yang permukaan bodi sudah dilakukan detailing atau sudah pernah di coating, pemilik produk Callys Super Glossy ini menjelaskan, bahwa sebaiknya hindari penggunaan shampoo mobil yang ber-Ph tinggi. “Kalau mobil sudah di coating atau minimal detailing, ketika terkena air hujan atau cipratan kotoran, cukup siram saja dengan menggunakan air bersih, lalu di lap pakai microfiber,” terangnya.

Baca Juga: Bersihkan Kabin Saat WFH Boleh Saja, Simak Tips Wealthy Berikut Ini

Dia mengaku tidak menyarankan mencuci menggunakan shampoo mobil terlau sering, karena kandungan Ph di shampoo mobil biasanya memiliki reaksi yang negatif terhadap bahan dasar poles detailing maupun coating. “Ketika bodi sudah diproses detailing atau coating maka ada lapisan yang melindungi cat kendaraan tersebut,” tambahnya.