POPULAR STORIES

Ini Senjata Prodrive Hunter T1+ Untuk Hadapi Reli Dakar Musim Depan

Ini Senjata Prodrive Hunter T1+ untuk Hadapi Reli Dakar Musim Depan

KabarOto.com – Prodrive memperkenalkan senjata baru mereka Hunter T1+ didesain desainer legendaris Ian Callum. Bersama BRX Hunter, yang dikemudikan Nani Roma dan Sebastien Loeb. Pembalap Prancis itu harus tersendat karena ban bocor dan patah lengan suspensi musim ini.

Hunter T1+ disempurnakan dari sektor body work, drivetrain dan suspensi. Ban diganti dengan ukuran lebih besar, dari ukuran 32 inci meningkat ke 37 inci. Sementara, peleknya menggunakan ukuran 17 inci.

Baca Juga : Alpine Fokuskan Pengembangan Pada Mobil 2022

Suspensi memiliki travel lebih jauh, dari 280 mm ke 350 mm, lebar bodi mobil dari 2 m jadi lebih gambot hingga 2,3 m. Suspensi diracik ulang jadi lebih panjang dan penambahan damper. Serta ukuran kaliper rem lebih besar, ditambah driveshafts, propshaft dan diferensial telah diseting ulang. Sementara ukuran kaca depan diperbesar dan memasang motor wiper baru yang dapat diprogram untuk meningkatkan visibilitas pengemudi.

Prinsipal BRX, Gus Beteli menjelaskan mereka dengan senang hati, penyelenggaran menekankan pada disparitas regulasi antara buggies dan mobil four wheel drive, ban lebih besar punya keunggulan ketika melewati permukaan kasar.

Baca juga: F1 2021 GP Hungaria, Ban Jenis Apa Yang Cocok?

“Kami belajar banyak dalam debut tahun ini dan mengaplikasikan pembelajaran tersebut untuk mengembangkan mobil dan yakin bahwa Hunter T1+ ini telah menunjukkan langkah maju. Kami menatap untuk kembali ke Arab Saudi, pada Januari, di mana kami akan menatap tantangan untuk menang,” ujar Beteli.

Mobil Hunter T1+ pertama saat ini sedang dibangun di kantor pusat Prodrive di Inggris dan akan berjalan untuk pertama kalinya pada bulan September. Mobil baru ini juga tersedia bagi pelanggan untuk bersaing di ajang FIA Cross Country, Bajas dan di Dakar pada 2022.