POPULAR STORIES

Jadi Tempat Pameran GIICOMVEC 2020, JCC Senayan Siap Cegah Virus Corona

Jadi Tempat Pameran GIICOMVEC 2020, JCC Senayan Siap Cegah Virus Corona Ilustrasi kendaraan komersial

KabarOto.com - Di tengah merebaknya isu virus Corona, yang telah menyebabkan dua Warga Negara Indonesia (WNI) positif terkena, pameran otomotif khusus kendaraan komersial, Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020, rencananya akan tetap digelar.

Menurut jadwal, pameran tersebut akan diselenggerakan pada 5-8 Maret 2020, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat.

Guna memberi rasa aman kepada para pengunjung dan juga peserta pameran, baik Seven Event selaku penyelenggara dan juga JCC telah melakukan berbagai persiapan.

Baca Juga: Standar Keselamatan Kendaraan Komersial Jadi Program GIICOMVEC 2020

Safety Manager Jakarta Convention Centre (JCC), Tukino mengatakan, pihaknya telah melakukan sosialisasi kepada seluruh staff menenai gejala, tanda dan cara pencegahan virus corona.

"Informasi tersebut juga akan disampaikan kepada tamu/pengunjung, supplier dan kontraktor melalui media pamflet, poster, pertemuan, pelatihan dan sosial media," ujar Tukino dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, JCC juga menyediakan beberapa hand sanitizer di beberapa lokasi, seperti di Exhibition Hall, Assembly Hall, Plenary Hall dan Cendrawasih Room dan menyiapkan Thermo Scanner (alat monitor suhu tubuh) di ruang klinik.

JCC telah menyiapkan langkah khusus

"JCC memastikan bahwa tim medis event, Sutowo+Sutowo Medical Services (SSMS) telah menyiapkan prosedur untuk menangani pasien yang diduga terjangkit virus tersebut untuk dirujuk ke Rumah Sakit yang telah ditunjuk oleh Pemerintah," tuturnya.

GIICOMVEC 2020 sendiri akan diikuti oleh puluhan merek dari industri kendaraan komersial, dan industri pendukung.

Baca Juga: Menjajal Peugeot 3008 Allure Plus Dengan Rute Jakarta-Solo

Dari industri kendaraan komersial, akan hadir Daihatsu, DFSK, FAW, Hino, Isuzu, KIA, Mercedes-Benz, Mitsubishi Fuso, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, UD Trucks, United Tractors, dan lainnya.

Sedangkan dari industri pendukung akan ada, Adiputro dari industri karoseri, Alcoa Wheels, Aspira, Blackvue, BRQ, GS Astra, Himawan Putra, Incoe, Indoprima, MRF Tyres, PanaOil, Regency, Techindotama, Topy, Trubo Engineering, hingga Wintor.