POPULAR STORIES

Jaguar E-Type Ini Ditemukan Tak Jalan Sejak 1979

Jaguar E-Type Ini Ditemukan Tak Jalan Sejak 1979

KabarOto.com - Sepertinya Jaguar E-Type lansiran 1964 ini menjadi harta karun bagi penemunya. Sebab E-Type dengan Series 1 3.8 FHC ini ditemukan teronggok di garasi sejak tahun 1979 di bagian tenggara Inggris.

Beruntung, selama di garasi mobil ini terlindungi dari berbagai ubahan cuaca ekstrim. Karena garasinya tertutup tembok empat lapis dan atap. Tak banyak yang harus ditambal untuk mobil yang sudah berusia 40 tahun lebih tanpa perawatan. Selama tiga hari menelanjangi mobil ini dan diproses dengan sand blasting.



Tentunya bagi pemilik baru E-Type 1964 tak sedikit merogoh koceknya agar kembali seperti sedia kala untuk merestorasinya. Apalagi dirinya menginginkan sentuhan berbeda berupa red vinyl "bonnet mouth" serta racepready E-Type Lightwight.

Baca juga; Jaguar E-Type V12 Rupanya Jadi Impian Almarhum Ashraf Sinclair



Oh iya, pengerjaan dilakukan oleh rumah modifikasi spesialis yakni E-Type UK. Penanganan restorasi dari dasar dilakukan agar E-Type ini bisa lebih panjang umur. Hal inilah yang membuat tim memeriksa setiap sudut dan bagian sil dan menggantinya dengan yang baru dan juga sekaligus memperkuat struktur bodi, agar seperti kembali baru keluar dari pabrikan.



Setelah merapikan bagian bodi, E-Type UK melanjutkan memberi pulasan warna Opalescent Silver Blue. Memang cukup rumit menghadirkan warna ini, yang terkadang harus mengulangi dari awal.



Bagian yang digabungkan untuk kali pertama adalah suspensi belakang dan juga sekaligus mengoptimalkan sistem pengereman dengan kaliper dan kampas rem. Berlanjut pemasangan suspensi depan.



Perihal performa, sudah pasti E-Type UK tak membiarkannya standar. Apalagi didorong oleh pemilik agar punya spesifikasi layaknya mobil balap. Mesin asli 2.8 L XK6 ditanamkan high-lft cam, kemudian balancing dan memangkas bobot crangshaft dan sil baru. Diharapkan mesin lebih performa dan tahan lama.



Transmisi lima percepatan juga disematkan dengan rasio rapat dan memungkinkan melaju lebih bergegas. Pipa gas buang berbahan stainless steel dan radiator alumunium serta header tank untuk meningkatkan pendinginan.

"Restorasi seperti ini menjadi tantangan tersendiri bagi tim. 40 tahun tanpa gerak, memerlukan peralatan yang khusus untuk setiap bagian kendaraan. Tapi konsumen datang ke kita untuk mewujudkan impiannya," ujar Marcus Holland, E-Type UK Founder.

Marcus juga sangat bangga bisa memuaskan keinginan konsumen. Sekaligus menjadi kebanggaan tersendiri bisa membangkitkan kembali sejarah motoring Inggris dan bisa digunakan kembali seperti biasa untuk beberapa tahun ke depan.