POPULAR STORIES

Karma 86 Version 2, Body Kit Buatan Lokal Kualitas Internasional

Karma 86 Version 2, Body Kit Buatan Lokal Kualitas Internasional

KabarOto.com - Karma Body kit meluncurkan lini produk terbarunya Karma Version 2 yang diperuntukkan bagi Toyota 86 di gelaran Indonesia Modification Expo (IMX) 2021, Sabtu (02/10) kemarin.

Melalui peluncuran virtual, model kedua ini merupakan versi terbaru Karma 86 setelah menuai kesuksesan sejak dirilis di IMX 2018 lalu. Melalui produk tersebut, body kit garapan Kiki Anugraha ini semakin dikenal hingga mancanegara.

Setidaknya ada lebih dari 35 set body kit sudah terjual dan pasar didominasi oleh Amerika Serikat dengan persentase penjualan 85%.

Baca juga: Modifikasi Karma Porsche 987.2 Karya Anak Bangsa

“Tiap gelaran IMX kami senantiasa menjadi platform peluncuran produk dari para tuner aftermarket Indonesia. Ini merupakan wujud nyata kami (IMX) untuk menstimulasi para tuner aftermarket lokal meskipun di tengah gempuran masa pandemi. Seperti spirit Cyber Lobby bergaya futuristis, ekspresi kebangkitan otomotif dan modifikasi di Indonesia menuju standar yang diakui di kancah internasional dapat terwujud melalui dukungan, sinergitas, adaptif terhadap kemajuan zaman dan terpenting menghadirkan lini produk berkualitas,” ujar Andre Mulyadi selaku IMX Project Director.

Menariknya, Karma 86 Version 2 terwujud berkat kolaborasi dengan produk cat otomotif Belkote Paints. Langkah ini ditempuh sebagai persembahan tuner aftermarket Indonesia ke publik internasional.

Sehingga dari sisi produksi mampu menunjukan hasil kreasi dalam negeri semakin kompetitif.

Sementara Kiki Anugrah menambahkan, IMX tahun ini Karma Body Kit menggali lebih banyak potensi tuner aftermarket lokal dalam berkolaborasi, saling mendukung demi geliat perkembangan industri otomotif dan aftermarket lokal menuju panggung internasional. Dari sisi produksi Karma Body Kit dan Belkote murni buatan dalam negeri.

“Kualitas Belkote sendiri sangat saya rekomendasikan, untuk itu saya mengajak Belkote untuk berkolaborasi bersama untuk mekampanyekan kualitas produk lokal,” tambah Kiki Anugraha saat sesi peluncuran Karma 86 Version 2.

Serangkaian produk aerodinamika KARMA 86 Version 2 terdiri dari bumper depan, lips bumper, side skirt, over fender, bumper belakang, dan diffuser. Model baru ini juga mendapat wing spoiler dan diffuser, serta finisher dual output muffler.

Berbeda dibanding versi pertama, secara tampilan wujudnya lebih ramping tanpa menghilangkan karakter khas gaya modifikasi stance. Seperti proporsi air dam berlubang besar serta lekukan khas di kedua sisi bumper. Lalu, model side skirt tetap dipertahankan, membuatnya berbeda dengan produk body kit lainnya. Semua fungsi dan performa pun sudah diperhitungkan secara matang, dan pemasangannya plug and play.

Baca Juga : Karma Buat Body Kit Baru Untuk Lamborghini Aventador

Material pembuatan body kit Karma 86 Version 2 menggunakan jenis FRP (Fiberglass Reinforced Plastic) grade A+. Memiliki keunggulan dari konstruksi padat, ringan, fleksibel, dan tentunya kokoh. Model body kit terbaru ini terpasang di unit Toyota FT86 milik Kiki Anugraha. Seolah tidak hanya berganti jubah dari versi pertama, maskot baru Karma Bodykit ini justru memancarkan suguhan berbeda.

“Estimasi pengerjaan sekitar 6 bulan. Mulai dari mulai fitting, membuat mal, mengukir model dan akhirnya produksi. Secara hasil kami (Karma Bodykit) menunjukan jika produk buatan dalam negeri sudah mampu menjadi pemain di kancah dunia,” ungkap Kiki.

Produk kebanggaan Indonesia ini akan dijual secara worldwide melalui distributor KARMA Bodykit di sejumlah negara. Untuk pemesanan semua produk KARMA Bodykit bisa dilakukan melalui website www.karmabodykit.co.id atau email ke [email protected].