POPULAR STORIES

Karya Final Liberty Walk Lamborghini Aventador GT EVO Hanya 20 Unit

Karya Final Liberty Walk Lamborghini Aventador GT EVO Hanya 20 Unit

KabarOto.com – Liberty Walk baru saja merilis karya terakhirnya untuk Lamborghini Aventador. Tuner asal Jepang ini memang selalu totalitas, bahkan mereka tidak ragu memotong-motong bodi asli mobil sekelas supercar.

Berbeda dari biasanya, gaya Liberty Walk GT EVO kali ini jauh lebih serius. Mulai dari bagian fasia bumper depan benar-benar berbeda, desain tidak agresif standarnya, namun memiliki splitter baru yang memaksimalkan aerodinamikanya.

Baca juga: Mengenal Sekilas Tentang Liberty Walk

Berlanjut ke bagian fender, tidak ada rivet penyambung overfender seperti biasanya. Fender dibuat lebih lebar dengan ventilasi yang ditujukan melepas hambatan angin di dalam fender.

Fender lebar itupun berlanjut ke bagian belakang, intake di fender belakang yang juga semakin lebar. Uniknya, spoiler belakang super lebar itu punya dudukan di fender, dengan tambahan pegangan dan fin di tengah dari kaca belakang. Sehingga mengingatkan kita pada desain spoiler Lamborghini Veneno ataupun Bugatti Bolide.

Bagian bumper belakang juga dirombak ulang, lebih mengutamakan mengurangi hambatan angin dari kolong mobil. Terbukti dari desain diffuser yang memiliki delapan bilah besar.

Baca juga: Liberty Walk Garap Toyota Land Cruiser 300

Soal harga, para pemilik perlu merogoh kocek US$ 187.000 atau Rp 2,6 miliar untuk bahan karbon. Atau pilihan lebih murah memakai bahan plastik dengan banderol US$ 94.600 atau Rp 1,3 miliar, hanya tersedia 20 unit kit saja bagi pemilik yang beruntung.