POPULAR STORIES

Kaum Millenial Ditunjuk Jadi Pengurus Baru HOG Anak Elang Jakarta Chapter

Kaum Millenial Ditunjuk jadi Pengurus Baru HOG Anak Elang Jakarta Chapter Director dan Officer HOG Anak Elang Jakarta Chapter

KabarOto.com - Suherli dan Herry H. Bachtiar terpilih menjadi Director dan Assistant Director HOG Anak Elang Jakarta Chapter Periode 2021–2024, dalam pemilihan yang dilakukan September 2021 lalu.

Club Harley-Davidson yang bermarkas di Kelapa Gading, Jakarta Utara ini pun membentuk pengurus atau istilah dalam club ini adalah Officer. Fungsinya untuk menjalankan organisasi agar lebih terarah.

Baca Juga: HOG Anak Elang Jakarta Chapter Gelar Vaksin Massal Untuk Ratusan Warga Jakarta

Setelah memilih, Suherli dan H. Bachtiar pun menunjuk beberapa anggotanya untuk mengisi jabatan. Officer HOG Anak Elang Jakarta Chapter yang telah ditunjuk dilantik, dalam acara resmi bertajuk 'Road to Inauguration Officer 2021-2024' yang berlangsung 30-31 Oktober lalu di Bandung, Jawa Barat.

HOG Anak Elang Jakarta Chapter

“Sekarang anggota HOG Anak Elang Jakarta Chapter banyak yang berusia muda," terang Suherli. Dia menjelaskan, alasan menunjuk generasi millenial sebagai Officer, di antaranya dapat lebih merangkul para biker muda yang penuh semangat.

Dalam kegiatan tersebut memang terlihat banyak generasi millenial berusia 20 – 35 tahun. "Ternyata memang terbukti, yang muda itu sangat berenergi dan mau turun tangan langsung dalam mengurus kegiatan HOG Anak Elang Jakarta Chapter,” tambah dia lagi.

Meski masih tergolong muda dan pengalaman riding belum banyak, namun semua itu bisa ditularkan dari yang lebih senior. "Pengalaman berorganisasi toh bisa ditularkan. Untuk yang senior juga saya sudah minta untuk dapat sharing pengalaman mengenai motor, riding, dan juga berorganisasi," tambah Suherli.

Sebelum menggelar acara pelantikan, mereka pun melakukan turing Jakarta – Bandung – Jakarta. Tak seperti biasanya, karena masih Pandemik Covid-19, peserta yang ikut juga dibatasi.

Sebelum berangkat, peserta melakukan tes antigen, saat tiba di hotel dan juga kembali ke Jakarta. Dalam touring Road to Inauguration 2021–2024, peserta dibagi ke dalam lima group, agar tidak terjadi konvoi yang panjang.

Baca Juga: HOG Anak Elang Jakarta Chapter Beri Bantuan Kepada Puluhan Anak Yatim

Peserta menggunakan Harley-Davidson jenis Sporster, Softail sampai touring Road Glide dan Street Glide. Tak hanya turing dan pelantikan, HOG pun disetiap kegiatannya elalu menyelipkan bakti sosial. Kegiatan dilaksanakan di wilayah Lembang, Jawa Barat, memberi bantuan ke Yayasan Baitul Mutaqin Kota Bandung.