POPULAR STORIES

Kerjasama Dengan UPH, Viar Kembangkan Baterai Untuk Motor Listrik

Kerjasama dengan UPH, Viar Kembangkan Baterai untuk Motor Listrik Motor listrik Viar New Q1.

KabarOto.com - Tak puas hanya dengan menyandang predikat sebagai pelopor hadirnya kendaraan listrik di Indonesia, Pabrikan otomotif asal Semarang, Viar Motor Indonesia kembali selangkah di depan dengan menggandeng Universitas Pelita Harapan (UPH) untuk melakukan proyek riset bersama, mengenai pemanfaatan baterai bekas kendaraan listrik.

Dalam mengembangkan riset bersama, Viar menyediakan baterai Lithium-Ion (Li-Ion) yang telah digunakan pada skuter listrik Viar Q1, namun sudah tidak dapat bekerja maksimal untuk kemudian diteliti manfaat lain dari baterai tersebut.

Baca Juga: Gandeng Blibli.com, Viar Luncurkan Motor Litrik New Q1

Dari hasil riset dilakukan oleh Dr. Henri P. Uranus Kepala Program Studi Teknik Elektro bersama tim, diketahui bahwa baterai yang tidak lagi dapat digunakan sebagai sumber daya motor listrik, ternyata masih dapat dimanfaatkan sebagai sumber daya lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) menggunakan Solar Panel sebagai sumber energi pengisiannya.

Baterai Motor listrik Viar.

Henri menjelaskan, bahwa di era berkembangnya kendaraan listrik, baterai menjadi problematika yang perlu diperhitungkan saat ini, sehingga sangat perlu adanya riset dan pengembangan mengenai daur ulang baterai ataupun pemanfaatan ulang setelah tidak cocok lagi digunakan sebagai sumber daya kendaraan listrik.

Dari penelitian yang sudah tim Viar lakukan, bahwa baterai sebelumnya telah digunakan untuk motor listrik masih sangat mumpuni untuk digunakan untuk lampu PJU, dan ini telah coba ukur di lab.

"Bahwa baterai berkapasitas jelajah motor listriknya tinggal 50%, dapat digunakan hingga 1 minggu untuk lampu jalan 10W atau 4 hari untuk lampu 20W dari terisi penuh sampai dimatikan sistem proteksi BMS internal baterainya,” papar Henri kepada media.

Baterai yang digunakan di motor listrik ini, adalah jenis Li-ion yang secara kualitas di atas baterai lead acid jenis VRLA yang biasa digunakan untuk lampu PJU solar pada umumnya.

Pengembangan baterai Li-ion

Dengan memanfaatkannya untuk PJU bertenaga surya, daur hidup baterai akan diperpanjang dan akan mengurangi beban lingkungan. "Prototipe hasil penelitian dengan baterai bekas motor listrik ini akan kami aplikasikan di lingkungan kampus sebagai percontohan,” tambah Henri.

Direktur Marketing Viar Motor Indonesia, Sutjipto menjelaskan bahwa kerjasama dengan UPH merupakan bentuk komitmen dari Viar Motor untuk menjawab isu mengenai bagaimana dan mau diapakan baterai motor listrik setelah tidak dapat digunakan lagi.

Baca Juga: Gunakan Viar Q1, Layanan Sewa Motor Vrent Hadir Di Kota Bekasi

Dengan kerjasama bersama UPH ini setidaknya membuktikan bahwa Viar sangat serius untuk mengembangkan dan siap untuk terjun di pasar kendaraan listrik. "Kami tidak menutup kemungkinan untuk institusi pendidikan lain jika ada ide dan inovasi terkait dengan pengembangan kendaraan listrik khususnya motor listrik di Indonesia,” tutup Sutjipto.