POPULAR STORIES

Komentar Pedas Toto Wolff Soal Rekor Max Verstappen

Komentar Pedas Toto Wolff Soal Rekor Max Verstappen Foto : Mercedes AMG Petronas.

KabarOto.com - Tampaknya Mercedes AMG Petronas mulai panas dengan prestasi yang diraih Red Bull Racing, dan Max Verstappen musim ini. Terbaru, Bos tim Mercedes itu, Toto Wolff turut berkomentar pedas soal rekor baru Verstappen.

Verstappen telah melampaui rekor dengan 10 kali kemenangan berturut-turut di Sirkuit Monza, Italia, akhir pekan kemarin, rekor sebelumnya diraih Sebastian Vettel dengan 9 kali kemenangan pada 2013.

Baca Juga : Carlos Sainz, Siang Naik Podium Malam Tangkap Maling Di Italia

Dengan kemenangan tersebut membuat Red Bull Racing juga sapu bersih semua kemenangan selama musim ini berjalan, dengan Verstappen dan Sergio Perez raih podium, total sebanyak 15 seri dengan 1 seri dibatalkan.

Setelah kemenangan itu Toto merespon dengan pernyataan yang cukup pedas, bahwa rekor itu tidak penting, dan hanya akan jadi tulisan di Wikipedia. "Saya tidak tahu apakah dia peduli dengan rekor tersebut. Itu bukan sesuatu yang penting bagi saya, angka-angka itu untuk Wikipedia dan tidak ada yang membacanya," ujar Toto.

Baca Juga : Christian Horner Tidak Yakin Daniel Ricciardo Kembali Hingga F1 Jepang

Pasalnya Mercedes AMG Petronas juga sempat merasakan dominasi balapan saat musim 2014-2020, namun untuk rekor kemenangan 10 kali berturut-turut saat itu tidak bisa diraih, karena persaingan Lewis Hamilton dan Nico Rosberg yang sangat ketat, begitu juga ketika Valtteri Bottas masuk pada 2017.