POPULAR STORIES

Kopi Darat DSMC Capter Saudi Arabia Dan Indonesia Bersama Ruby Owners Club Indonesia

Kopi Darat DSMC Capter Saudi Arabia dan Indonesia Bersama Ruby Owners Club Indonesia Kopi santai Halal Bil Halal yang di hadiri oleh President Dragon Seventysix MC Capter (DSMC) Saudi Arabia serta jajaran pengurus DSMC Indonesia bersama para member dari Ruby Owners Club (ROC) Indonesi

Kabaroto.com - Idul Fitri telah berlalu, meski begitu tidak pada silaturahmi para bikers. Seperti para penunggang motor besar Dragon Seventysix MC Chapter Indonesia dan Saudi Arabia yang menggelar acara kopi santai Halal Bil Halal. Acara yang di hadiri oleh President Dragon Seventysix MC Capter (DSMC) Saudi Arabia serta jajaran pengurus DSMC Indonesia bersama para member dari Ruby Owners Club (ROC) Indonesia.

Kegiatan yang digelar di Benyamins Coffee, Harapan Indah Bekasi ini berlangsung sejak pukul 19.30 WIB hingga pukul 23.00, Berlangsung dengan penuh rasa keakraban dan persaudaraan ini juga dihadiri beberapa bikers yang bukan pengguna motor besar, baik dari klub maupun komunitas motor yang memang sudah cukup mengenal satu dengan yang lainnya.

"Kegiatan kopi santai Halal Bil Halal ini untuk saling bersilaturahmi antara anggota DSMC Indonesia dan Saudi Arabia bersama dengan Ruby Owner Club (ROC) Indonesia. Juga rekan rekan bikers yang memang sudah saling kenal dengan kami, antara klub maupun komunitas motor. Yang beberapa waktu lalu tidak saling bertemu untuk menjalankan ibadah puasa Ramadhan dan merayakan Idul Fitri 1473 Hijriah." Ungkap Miko Mahardika selaku pengurus dari DSMC Chapter Indonesia kepada KabarOto.

DSMC

"Dalam kesempatan Halal Bil Halal setelah hari raya Idul Fitri ini kami berkumpul untuk saling melepaskan rindu, dan saling memaafkan atas apa yang telah terjadi, baik di sengaja ataupun tidak disengaja di waktu lalu," pungkas Miko.

Selain kegiatan ramah tamah dan Halal Bil Halal, DSMC Chapter Indonesia sebagai klub Motor Gede (MoGe) baru di Indonesia, dalam kesempatan ini memperkenalkan jajaran kepengurusan serta para membernya. Dipenghujung acara diisi dengan saling bertukar cindera mata antara DSMC chapter Indonesia, DSMC Chapter Saudi Arabia dengan ROC Indonesia. Pihak ROC Indonesia menyambut baik acara tersebut dan berharap kedepannya akan terjalin kerjasama dalam kegiatan antara ROC dengan DSMC.

DSMC

baca juga: