POPULAR STORIES

Lamborghini Akhirnya Tertarik Bikin Mobil Hybrid

Lamborghini Akhirnya Tertarik Bikin Mobil Hybrid Lamborghini Hybrid. (istimewa)

KabarOto.com - Lamborghini selama ini dikenal sebagai perusahaan otomotif yang mempertahankan mesin naturally aspirated. Namun, mereka kini tertarik untuk menggunakan sistem hybrid pada mobil sport utility vehicle (SUV) terbarunya, Urus.

Lamborghini beberapa waktu lalu mengonfirmasi mobil Urus akan diluncurkan pada akhir tahun 2017. Namun, perusahaan otomotif asal Italia itu belum membeberkan mengenai spesifikasi dari mobil ini. Adapun, mobil Huracan dan Aventador akan tetap mempertahankan mesin naturally aspirated.

Baca Juga:

Seperti dilansir dari Autocar, Jumat (11/3/2017), Lamborghini akan meluncurkan model keempat yang akan mendampingi Urus, Huracan, dan Aventador pada tahun 2021. Dengan menggunakan strategi berbagi platform dengan VW Group, Lamborghini masih bisa mendapatkan keuntungan tanpa perlu memproduksinya dalam jumlah yang banyak.

"Kami harus sederhana. Urus masih berada dalam fase pra-produksi, dan tujuannya untuk melipatgandakan keuntungan, kami harus bisa mencapainya. Tentu kami akan selalu mencari kesempatan untuk tumbuh," ungkap Federico Foschini, Commercial Director Lamborghini.

"Bila kami bisa mengambil langkah pertama dengan Urus, maka akan ada kemungkinannya (model baru)," dia menambahkan.

Lamborghini memastikan arah masa depan masih sejalan dengan budayanya. "Oleh karena itu kami melihat kembali LM002 untuk mengembangkan Urus, dan terdapat kemungkinan lain dalam budaya kami," tambah Foschini.

Untuk mempersiapkan Urus, Lamborghini telah melipatgandakan kapasitas produksi di Sant’Agata Bolognese. Kabarnya setelah Urus, calon model selanjutnya adalah mobil empat pintu bermesin depan. Hal ini ditunjukkan dari mobil concept Estoque 2008.