POPULAR STORIES

Malang Adventure Trail (MAT) 5, Sedot Perhatian 2420 Pecinta Trail Adventure

Malang Adventure Trail (MAT) 5, Sedot Perhatian 2420 Pecinta trail adventure Gadis-gadis mandi disungai (foto: MAT5)

Malang Adventure Trail (MAT) adalah sebuah gelaran trail adventure yang rutin digagas oleh Siluet Adventure sejak tahun 2010 silam. Tahun 2015 Malang Adventure Trail (MAT)5 ini mengusung tema ‘Indonesian Offroader Gathering’ yang berlokasi di Kota Wisata Batu (21-22 November).

Start MAT5 (foto: MAT5)

Start MAT5 (foto: MAT5)

 

Event ini diikuti oleh 2420 peserta pecinta adventure trail tanah air dan juga termasuk peserta dari luar negeri seperti Malaysia dan Singapura. Pada gelaran Malang Adventure Trail atau MAT5 ini peserta melakukan start pada hari Sabtu (21 November) di halaman Hotel Kartika Wijaya Kota Batu. Rute hari pertama akan didominasi oleh jalur yang sifatnya fun dengan single track yang panjang.

Ada yang spesial pada gelaran kali ini. Apa jadinya ketika tiba-tiba peserta yang tengah berkonsentrasi melahap semua rute dengan berbagai karakter seperti perbukitan, lembah, hutan dan sungai dikagetkan dengan penampakan gadis-gadis yang sedang mandi di sungai.

Edi ‘Kampang’ Nurwanto (foto:MAT5)

Edi ‘Kampang’ Nurwanto (foto:MAT5)

 

“Gadis-gadis ini memang sengaja kami setting untuk berpose di salah satu sungai untuk memberikan hiburan dan sensasi bagi para riders. Tujuannya semata-mata agar peserta sedikit rileks dan fresh dengan penampakan gadis-gadis cantik yang mandi di sungai,” tutur Edi ‘Kampang’ Nurwanto dari Siluet Adventure.

Untuk menghibur para peserta, kawasan wisata bendungan Selorejo disulap dengan gemerlap hiburan bertajuk Selorejo Raventure. Beberapa DJ Ibu Kota dan bintang tamu Roy Jeconiah eks vokalis band rock Boomerang akan tampil menghibur.

Di hari kedua, peserta akan kembali melanjutkan perjalanan melalui jalur sepanjang 80 kilometer. Meski lebih pendek dari hari pertama, rute akan bersifat teknikal dan menantang, dimana akan diakhiri kembali di Bukit Panderman Hill Kota Batu. Gelaran pun diakhiri dengan pesta bersama bertajuk Batu Raventure Session 2

Baca juga: