POPULAR STORIES

Masih Belum Dijual, Ini Spesifikasi Honda PCX Electric Dan Service Bike Di IEMS 2021

Masih Belum Dijual, Ini Spesifikasi Honda PCX Electric dan Service Bike di IEMS 2021 Kipli

KabarOto.com - Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 memamerkan kendaraan-kendaraan listrik dari roda 2 sampai 4. Tak terkecuali Astra Honda Motor (AHM) yang memajang Honda PCX Electric dan PCX Electric Honda CARE atau Customer Assistance Road Emergency.

Tak hanya itu, pihaknya juga memajang battery swap atau baterai dari PCX Electric tersebut. Meski demikian, salah satu penjaga booth AHM mengatakan bahwa motor-motor ini belum dijual untuk umum.

Baca Juga: Ini Alasan AHM Belum Mau Jual Honda PCX Electric

"Kalau PCX Electric Honda CARE memang sudah mengaspal di sebagian besar diler kami terutama beberapa diler besar seperti Big Wing," ujarnya saat diwawancarai di pameran yang berlangsung dari 24-26 November 2021 di kawasan Puspiptek, Serpong, Tangerang Selatan tersebut.

PCX Electric punya dimensi panjang 1.960 mm, lebar 740 mm, dan tinggi 1.095 mm dengan berat kotor 144 kg. Menggunakan penggerak motor elektrik, motor ini sanggup memproduksi tenaga 5,6 dk dengan torsi 18 Nm.

Baca Juga: Biaya Sewa Honda PCX Electric, Bisa Beli Dua Motor

Baterainya menggunakan Lithium-ion dengan kapasitas 50,4 volt sebanyak 2 baterai. Kaki-kaki depannya menggunakan tipe teleskopik dan belakangnya menggunakan swing arm dengan suspensi dobel.

Kedua bannya sudah menggunakan tipe tubeless dengan ukuran 100/80 14 inci di bagian depan dan 120/70 14 inci di bagian belakang. Sudah 2 tahun lebih diperkenalkan kepada masyarakat Indonesia, kapan AHM mulai menjual motor ini ya kira-kira?