POPULAR STORIES

McLaren GT By MSO Debut Di Pebble Beach Concours D'Elegance

McLaren GT by MSO Debut di Pebble Beach Concours d'Elegance Foto: McLaren

KabarOto.com - McLaren Automotive tengah mempersiapkan McLaren GT by MSO. Racikan baru oleh MSO untuk McLaren GT akan mengawali debutnya di Concept Car Lawn pada 18 Agustus 2019, yang menjadi bagian dari Pebble Beach Concours d’Elegance 2019.

McLaren GT yang dipamerkan di Concept Car Lawn, California, Amerika Serikat ini menampilkan pilihan kostumisasi warna yang disediakan MSO untuk McLaren GT baru. Opsi untuk eksterior yaitu warna Defined Flux Silver yang dikombinasikan warna Bespoke Satin Graphite. Warna ini teraplikasi pada bagian kolong pintu, splitter depan, sayap spion, bumper belakang dan diffuser.

Baca juga: McLaren F1 Edisi Khusus Ini Dilelang Dengan Harga Fantastis

Melengkapi bagian eksterior, McLaren tetap menampilkan opsi warna lain yang lebih gelap, menggunakan warna Satin Graphite yang diaplikasikan pada kaliper rem. Sementara jendela, knalpot titanium dan pelek Gloss Black Diamond Cut, merupakan bagian dari MSO Bright Pack.

Beralih ke interiornya, McLaren mengklaim bentuk ini terinspirasi arsitektur Inggris yang dibentuk oleh MSO Bespoke Geoform Stitching. Kulit Flux White metalik dibentuk dengan menggabungkan desain artistik, yang terinspirasi desain atap kaca dari British Museum di London, Inggris.

Baca juga: Perjalanan Dan Prestasi Michael Schumacher: Juara Dunia Termuda

Terlahir bukan sebagai mobil biasa, interior menampilkan banyak logo MSO, termasuk pada kuncinya. Semakin mewah berkat aksen kulit satin graphite, logo MSO yang di-embossed pada headrest. MSO juga menerapkan pola unik pada bagian kursi, sun visor, arm rest dan panel pintu. Pembaruan semakin lengkap dengan lapisan serat karbon nifty silver-infused pada bagian paddle shift dan roda setir.

Sebagai sebuah sportcar, perlu dapur pacu yang bertenaga. McLaren membekali mobil ini dengan mesin V8 twin-turbocharged berkapasitas 4.000 cc, menghasilkan daya 611 dk dan torsi 630 Nm pada 5.500 rpm. Tenaga mesin ini ditransfer melalui transmisi otomatis SSG 7 percepatan.

Mesin yang bertenaga ini mampu berakselerasi dari kecepatan 0 ke 100 kpj hanya membutuhkan waktu 3,2 detik. Sedangkan laju 0-200 kpj hanya perlu waktu 9 detik. Kecepatan tertinggi dibatasi secara elektronik hingga 326 kpj.

Sayangnya, harga McLaren racikan MSO ini belum dirilis secara resmi. Namun pengiriman dijadwalkan mulai musim gugur tahun 2019, dengan harga mulai dari £ 163.000 atau sekitar Rp 2,814 miliar. (Nora Dian Pratama)

Baca juga: All New Suzuki Jimny 2019 – Pertama Pakai Audio Bening