POPULAR STORIES

Menjelajah Pulau Dewata Dengan Fitur Navigation System Milik Yamaha XMax Connected

Menjelajah Pulau Dewata Dengan Fitur Navigation System Milik Yamaha XMax Connected Navigate to The Max : Tour de Bali (Foto: Yamaha/kabaroto)

KabarOto.com - Yamaha XMax Connected dilengkapi Navigation System yang memudahkan pengendaranya dalam menjelajahi tempat-tempat baru. Fitur satu ini dapat bekerja dengan bantuan aplikasi Garmin Street Cross yang ditampilkan melalui TFT Infotainment Display.

Melalui rangkaian event bertajuk Navigate to The Max : Tour de Bali, KabarOto mencoba fitur Navigation System untuk menjelajah Pulau Dewata.

TFT Infotainment Display

Baca juga : Yamaha XMax Connected Diluncurkan Di Jawa Timur, Harga Rp67 Jutaan

Sebelum digunakan, terlebih dahulu mengunduh aplikasi Garmin Street Cross di Play Store atau Appstore. Kemudian pengguna Yamaha XMax Connected juga harus mengunduh peta Asia Tenggara atau Southeast Asia.

Garmin Street Cross dihubungkan terlebih dahulu dengan Yamaha XMax Connected melalui bluetooth, dan terkoneksi dengan aplikasi Y Connect dari Yamaha.

Setelah tersambung semua, maka pengguna tinggal memasukan lokasi tujuan dan ketika hendak menampilkan peta maka otomatis informasi navigasi juga tampil di layat TFT infotainment Yamaha XMax Connected.

Baca juga : 10 Unit Yamaha XMax Connected Diserahkan Ke Konsumen Di Bali

Koneksi via bluetooth dengan handphone

Dari uji coba yang dilakukan, Navigation System dengan bantuan Garmin Street Cross memiliki akurasi yang tepat ke arah tujuan. Namun, saat aplikasi Garmin Street Cross memberikan rute tujuan, aplikasi tidak mengetahui kondisi jalan yang akan dilewati.

Selain itu, aplikasi Garmin Street Cross tidak bisa memberikan informasi apakah jalur yang dilewati tengah ada kemacetan atau tidak. Secara keseluruhan, Navigation System sangat membantu pengendara untuk sampai tujuan.