POPULAR STORIES

Mercedes-Benz Meriahkan Telkomsel IIMS 2019 Dengan Menampilkan 8 Produk Andalannya

Mercedes-Benz Meriahkan Telkomsel IIMS 2019 dengan Menampilkan 8 Produk Andalannya Mercedes-Benz B Class (KO/Edo)

KabarOto.com - Pada gelaran Telkomsel Indonesia Internaional Motor Show tahun ini, yang diadakan dari 25 April hingga 5 Mei 2019. Produsen mobil asal Jerman, Mercedes-Benz turut serta memeriahkan ajang tersebut dengan memamerkan 8 kendaraan dari portofolio produknya.

Menempati Hall D3d JIExpo, Kemayoran, Jakarta. Mercedes-Benz siap memamerkan rangkaian kendaraan yang menawarkan kenyamanan, efisiensi, dan keselamatan. Diantaranya adalah tipe sedan seperti C-Class, E-Class dan S-Class serta mobil compact new A-Class dan GLA.

Baca Juga: Ssttt.. Ada Suzuki Carry Baru Dan Jimny Di Telkomsel IIMS 2019

Satu kejutan menarik dari Mercedes-Benz adalah, untuk pertama kalinya, pabrikan berlogo bintang tersebut memperkenalkan New B-Class dan GLC AMG Night Edition ke publik Indonesia.

Mercedes-Benz B-Class terbaru tampil lebih sporty dibanding model sebelumnya, dan dilengkapi dengan beragam fitur canggih. Sebut saja sistem bantuan mengemudi, seperti Active Parking Assist dengan Parktronic dan Active Brake Assist.

GLC AMG Night Edition

Dengan fitur tersebut membuat B-Class menjadi produk Mercedes-Benz yang dilengkapi standar keselamatan aktif tertinggi di segmennya, dengan fungsi serupa yang diadaptasi dari model S-Class.

Sedangkan GLC AMG Night Edition tampil lebih bergaya dengan lebih banyak fitur canggih yang menjadi perlengkapan standarnya.

Seperti panoramic sunroof, pencahayaan ambient, sistem suara surround Burmester, lampu depan LED, kontrol iklim otomatis Thermatic, kamera mundur, dan open-pore ash wood trim hitam dengan lapisan kulit artico hitam.

Baca Juga: Penampakan Mitsubishi Xpander Edisi Spesial Yang Bakal Meluncur Di Telkomsel IIMS 2019

Selain berbagai kendaraan di booth, Mercedes-Benz juga akan menawarkan lima kendaraan untuk sesi test drive dan tiga unit mobil pre-owned Mercedes-Benz Certified selama IIMS 2019.

Pada area seluas 609 meter persegi, Mercedes-Benz juga menyediakan STAR Lounge, yang mencakup STAR Cafe dan gerai Mercedes-Benz Collection untuk pelanggan dan pengunjung pameran.