POPULAR STORIES

Mesin Sama, Kenapa Tenaga All New Honda Vario 160 Lebih Kecil Dari PCX

Mesin Sama, Kenapa Tenaga All New Honda Vario 160 Lebih Kecil dari PCX All New Honda Vario 160

KabarOto.com - PT Astra Honda Motor pekan ini baru saja memperkenalkan All New Honda Vario 160. Motor ini menggunakan mesin yang sama dengan All New Honda PCX 160, yaitu 1 silinder 4 katup eSP+ 156,9 cc.

Meski sama, namun di atas kertas, tenaga yang dihasilkan oleh All-New Honda Vario 160 ini lebih kecil dari PCX 160. Technical Service Division PT AHM, Reza Rezdie memaparkan, jika tak seluruh bagian mesin yang digunakan Vario ini sama dengan saudaranya PCX. Selain itu, PGM-FI yang digunakan menurutnya tidak sama.

Baca Juga: Target AHM Jual 450 Ribu Unit All New Honda Vario 160 Setahun

"Perbedaan dari sistem PGM FI adalah menyesuaikan dengan konsep si sepeda motor. Kalau dari CVT walaupun teknologi yang dipakai di motor sama, tapi ada beberapa komponen yang disesuaikan lagi," ungkap Reza, usai peluncuran All-New Honda Vario 160 di Karawang, Jawa Barat belum lama ini.

All New Honda PCX 160

Menurut Reza, CVT All New Honda Vario sudah diubah, pulley depan lebih kecil dari PCX, namun lebih besar dari Vario 150. Pulley belakang juga lebih besar dari Vario 150 serta lebih kecil dari PCX 160.

Sedikit informasi, pulley dalam sepeda motor adalah bagaian dari sistem Continously Variable Transmission (CVT), merupakan sebuah sistem penggerak dan fungsinya menyempurnakan motor matik agar nyaman dikendarai.

Baca juga: Apakah All New Honda Vario 160 Bebas Gredek? Ini Jawaban AHM

Perbedaan pulley ini menurut Reza dilakukan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan pengguna motor Vario. AHM memberikan informasi, All New Vario 160 bisa menghasilkan tenaga maksimal 15,3 dk pada 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm. Sementara itu, All New PCX 160 menghasilkan tenaga 15,8 dk pada 8.500 rpm dan torsi 14,7 nm pada 6.500 rpm.