POPULAR STORIES

Meu Beli Helm? Ini Yang Harus Diperhatikan

Meu Beli Helm? Ini yang Harus Diperhatikan Memilih helm harus pas dengan ukuran kepala.

KabarOto.com - Helm adalah alat penunjang untuk keselamatan dalam mengendarai motor. Fungsi utamanya adalah untuk melindungi kepala dari benturan. Banyak kecelakaan yang disebabkan karena pengendara bermotor lalai, lupa menggunakan helm, lupa mengunci helm bahkan sudah dikunci helm pun masih bisa terlepas.

Eksekutif Director RSV Helmet, Richard Ryan mengatakan, banyak pengendara helm yang saat terjadi kecelakaan helmnya terlepas. Menurutnya hal itu dikarenakan pengendara tersebut salah ukuran. Nah menurutnya saat membeli helm, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, salah satu diantaranya helm harus pas dengan ukuran kepala.

Baca Juga: RSV Luncurkan Helm Untuk Para Penyuka Trail Dan Petualangan

Dalam memilih helm jangan terlal sempit dan jangan terlalu longgar, pas dengan kepala.

"Memilih helm itu jangan terlalu sempit karena nanti bisa pusing, tapi jangan terlalu longgar juga, usahakan yang pas dan nyaman saat dipakai," ujar Richard di Store RSV.

Dia menyarankan, jika menggunakan helm usahakan punya sendiri, jangan minjam dan kalau ingin membeli usahakan datang ke toko langsung supaya bisa dicoba. "Kalau mau beli online, ukurannya bisa disesuaikan dengan helm yang lama, misalnya XL ya pesannya yang XL jadi jika barang sampai harus pas dengan kepala," tambahnya.

Baca Juga: Tambah Outlet Baru Di Jakarta, RSV Gandeng Dealer KTM Dan KOCI

Richard pun menjelaskan, jika membeli helm harus memperhatikan standarisasi keselamatan, minimal terdapat label Standar Nasional Indonesia (SNI) dan Department of Transportation AS (DOT). Karena menurutnya, kedua label tersebut memiliki tingkat kualitas yang sangat baik.