POPULAR STORIES

MG HS I-Smart Dipesan 422 Unit Selama GIIAS 2022

MG HS i-Smart Dipesan 422 Unit Selama GIIAS 2022 MG HS i-Smart dipesan 400 an unit (Foto: MG Indonesia)

KabarOto.com - Booth MG, merek mobil asal Inggris, didatangi ribuan pengunjung selama gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, 11 hingga 21 Agustus 2022.

Dari sekian banyak unit yang ditawarkan, MG HS i-Smart pemesanannya mencapai 422 unit atau 42% dari seluruh pemesanan selama 11 hari.

Baca Juga: MG Indonesia Kantongi Ratusan SPK Selama GIIAS 2022, Model Ini Paling Favorit

Rendi Radito, Sales and Network Director MG Motor Indonesia mengatakan, SUV medium ini menjadi lini yang terfavorit. "Disusul oleh model sedan MG 5 GT,” ujar Rendi Radito.

MG HS i-Smart (Foto: MG Indonesia)

Mayoritas pembeli mengungkap alasan memilih MG HS tipe Magnify, karena dilengkapi sistem i-SMART dibandingkan MG HS tipe Ignite, maupun Activate yang terendah.

Kecanggihan lainnya ialah adanya Smart Drive, Smart Command, Smart Check, dan Smart Connect yang memungkinkan penggunanya untuk selalu terhubung dengan kendaraannya setiap saat.

Baca Juga: Amazing, 150.000 Orang Sudah Berkunjung Ke Booth MG Indonesia Di GIIAS 2022

MG HS i-SMART juga memiliki kemampuan Advanced Driver Assistance System (ADAS) atau Smart Drive yang menjadikannya mobil berteknologi semi otonom yang mumpuni, dan semakin memiliki daya tarik tersendiri bagi konsumen.