POPULAR STORIES

Modifikasi Ferrari 812 Superfast Softkit Racikan Mansory

Modifikasi Ferrari 812 Superfast Softkit Racikan Mansory

KabarOto.com – Mansory baru saja mengeluarkan hasil racikan terbarunya. Korban tangan dingin tuner asal Jerman tersebut kali ini adalah Ferrari 812 Superfast. Memang bukan kali pertama Mansory menggarap 812, sebelumnya sudah ada tiga model lebih ekstrem.

Tidak seperti biasanya, kata ‘Soft’ disini mungkin memberikan ubahan minor yang dilakukan oleh Mansory. Identik dengan body kit full set dan punya gaya sangat agresif, kini Softkit hadir dalam pilihan lebih kalem.

Baca juga: Ferrari 812 Special Edition, Desain Ulang Bagian Bodi

Masih mengandalkan bodi standar, Mansory hanya memberikan penambahan kit add on berbahan karbon berkualitas. Seperti di depan terdapat lips yang desainnya nampaknya menyatu dengan airdam, serta lekukan dibuat menyatu hingga ke sisi samping, dan diakhiri dengan winglet.

Begitu juga pada sisi samping, tidak ada penambahan wide body kit apapun, murni memakai bodi standar yang ditambahkan side skirt add on.

Sementara untuk bagian belakang, disematkan tambahan add on ducktail tipis sebagai pemanis, dan juga diffuser serta cover sekeliling knalpot quadpipe-nya. Dan apapbila dilihat secara seksama, terluhat detil semacam ventilasi, demi mengurangi hambatan angin dari bagian bawah mobil.

Baca juga: Mobil Listrik Ferrari Dijadwalkan Meluncur Tahun 2025

Berbekal mesin konfigurasi V12 berkapasitas 6.500 cc, menyemburkan tenaga sekitar 799 dk dan torsi 718 Nm. Akselerasinya hanya butuh 2,9 detik dengan kecepatan maksimal hingga 340 kpj.

Soal harga, mobil ini dibanderol sekitar 426.615 Euro atau setara Rp 7,4 miliar. Bagaimana, tertarik sob?