POPULAR STORIES

New Toyota Yaris 2023, Intip Kebaruannya

New Toyota Yaris 2023, Intip Kebaruannya Fitur T-Intouch perdana disematkan pada generasi Yaris (Foto: Kipli/ Toyota)

KabarOto.com - New Toyota Yaris model 2023 resmi diperkenalkan di Tanah Air hari ini, (10/05/2023), dan mendapatkan beberapa pengembangan di eksterior dan interior. Yuk intip Kebaruannya.

Toyota New Yaris kini tampil menggunakan Black Grill Color dan memiliki opsi warna baru (two tone), untuk melengkapi pilihan warna yang ada sebelumnya. Toyota New Yaris memiliki 6 pilihan warna Super White II, Attitude Black Mica, dan Gray Mica.

Sementara untuk pilihan two tone tersedia kombinasi Black + Super White II, Black + Red Mica Metallic, dan Black + Citrus Mica Metallic.

Baca juga: Toyota New Yaris 2023 Resmi Diperkenalkan Dengan Tampilan Baru

Masuk ke interior, Toyota New Yaris dibekali New Advanced Infotainment System yang bisa terkoneksi dengan smartphone. Kemudian ukuran layar head unit kini lebih besar dari 7 inci menjadi 9 inci, Audio+AACP dan 9 inchi Audio HU Opening Cluster.

Demi menambah kenyamanan pengemudi dan penumpang, terdapat penyempurnaan pada material jok, kini menggunakan bahan half fabric half leather untuk varian yang memiliki tiga airbag. Dan full leather untuk varian tujuh airbag, serta disematka fitur Panoramic View Monitor.

Baca juga: Test Drive Toyota Corolla Cross Hybrid - SUV Rasa Sedan

Adapun fitur perdana Toyota New Yaris model 2023 didukung teknologi telematika, T-Intouch. Melalui aplikasi mToyota, pemilik kendaraan bisa terhubung dengan kendaraan dan mengakses berbagai informasi, mulai dari pengingat servis, informasi kendaraan, Find My Car, hingga layanan Toyota Call Center dan Road Assistance untuk memberikan layanan yang Peace of Mind sehingga memberikan Total Ownership Experience kepada pelanggan.

“Kami tidak akan berhenti untuk menyediakan solusi mobilitas yang terbaik, dengan berbagai produk dengan berbagai pilihan teknologi, serta beragam program atau layanan,” kata Fumitaka Kawashiwa, Marketing Director PT Toyota–Astra Motor.