POPULAR STORIES

Nissan Note E-Power AWD Segera Meluncur, Berikut Varian Dan Harganya

Nissan Note e-Power AWD Segera Meluncur, Berikut Varian dan Harganya

KabarOto.com – Nissan Note e-Power bersiap memasuki babak baru. Pasalnya, pabrikan asal Jepang akan meluncurkan varian all-wheel drive (AWD) untuk kendaraan listriknya.

Nissan Note e-Power AWD akan diberikan powertrain elektrifikasi e-Power dengan dua motor listrik yang diklaim mampu meningkatkan cengkraman pada permukaan jalan, peningkatan tenaga, dan meningkatkan kinerja keseluruhan yang lebih baik.

Baca Juga : Nissan GT-R50 Lansiran Italdesign Akhirnya Meluncur

Tidak seperti mesin hibridia versi awal, mesin dan motor listrik Nissan Note e-Power dapat menggerakan seluruh roda. Selain itu, mesin HR12DE 3 silinder berkapasitas 1.200 cc berfungsi sebagai pemanjang jarak untuk mengisi ulang baterai.

Lebih lanjut, Nissan Note e-Power berpenggerak seluruh roda ini akan dilengkapi sistem pengereman regeneratif yang mampu memulihkan energi selama perlambatan dan menyimpannya di baterai.

Meskipun belum terungkap lebih dalam, Nissan memastikan akan memberikan berbagai fitur canggihnya, termasuk sistem hiburan dan cluster instrumen digital, serta perlengkapan bantuan untuk pengemudi.

Baca Juga : BMW Group Indonesia Bertahan Dari Empasan Pandemik

Kabarnya, Nissan akan menawarkan dalam dua varian, yakni S Four dan X Four. Banderolnya sendiri mulai dari 2.288.000 yen atau setara Rp 313 jutaan dan 2.445.300 yen atau setara Rp 334 jutaan.

Sementara itu, Nissan Note 2WD 2021 yang diluncurkan beberapa waktu lalu, diluncurkan dalam tiga varian. Di mana tipe S ditawarkan dengan harga 2.029.500 yen atau sekitar Rp 277 jutaan, tipe F dan X dibanderol masing-masing dari 2.054.800 yen atau sekitar Rp 281 jutaan dan 2.186.800 yen atau sekitar Rp 299 jutaan.