POPULAR STORIES

Pekan Ini Honda Akan Luncurkan Motor Baru, Berikut Bocorannya

Pekan Ini Honda akan Luncurkan Motor Baru, Berikut Bocorannya Penampakan Honda CRF190

KabarOto.com - Motor baru Honda akan diperkenalkan pada pekan ini. PT Astra Honda Motor (AHM) mengundang media, salah satunya KabarOto. “Sehubungan dengan pengenalan produk baru sepeda motor Honda, bersama ini kami mengundang jurnalis yang ditugaskan untuk hadir dalam press conference yang diselenggarakan pada Jumat 12 November 2021 di Tangerang, Banten,” tulis undangan tersebut.

Meski belum disebutkan produk apa yang akan diperkenalkan, namun tidak disebutkan motor apa yang akan diperkenalkan. Muncul spekulasi dari media dan pecinta roda dua yang mengatakan, jika motor tersebut adalah Honda Vario dengan mesin 160.

Baca juga: Honda Africa Twin Versi Kecil Akan Diperkenalkan

KabarOto menilai, meski Thailabnd sudah merilis Honda Click yang merupakan kembaran dari Vario dan menggunakan mesin 160 cc, namun sepertinya AHM belum mau menjual motor dengan mesin sama dengan PCX yang belum lama diperkenalkan ke publik.

Honda CRF190

General Manager of Corporate Communications AHM Ahmad Muhibbuddin beberapa waktu lalu mengatakan, jika saat ini mereka masih fokus menjual Honda PCX 160. Hal masuk di akal, pasalnya, kuda besi andalan Honda itu masih harus berjuang, bersaing dengan Yamaha NMax yang masih cukup diminati pecinta skutik bongsor.

Spekulai selanjutnya yang kemungkinan akan diperkenalkan adalah Honda CRF 190. Pasalnya, saat ini pencinta motor trail ini mulai ramai saat Pandemik Covid-19. Meski AHM baru menyegarkan CRF150L, namun nampaknya sayap mengepak akan membawa CRF190 ke Indonesia.

Motor ini sudah beredar di Tiongkok. Alasan melepas motor itu ke Negeri Tirai bambu, karena pasar otomotif negara itu cukup besar, dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Honda CRF190L diyakini mengambil DNA Honda Africa Twin, yang memang dikenal tangguh di medan non-aspal.

Karena itu, banyak pengguna roda dua yang menerima desain CRF190L itu di dunia maya. Untuk warna, dibuat menarik, dibekali aksen merah, hitam, biru dan putih, yang merupakan ciri khas Africa Twin.

Baca juga: Honda CRF1100 Africa Twin 2022 Hadirkan Varian Baru

Honda CRF190L akan menggunakan mesin SOHC satu silinder dengan kapasitas 184 cc, dengan sistem pendingin udara. Mesin ini mampu memuntahkan tenaga 11,4 dk pada putaran 8.000 rpm, dengan torsi 15,7 Nm pada 6.000 rpm.

Berat motor ini mencapai 145 kg. Dengan beban itu, hampir sama dengan KTM 390 Adventure yang memiliki bobot 158 kg, BMW G310 GS 170 kg, dan Suzuki V-Strom 250 188 kg.

Honda CRF190L akan menggunakan ban dual purpose yang siap melintas di seluruh medan jalan. degan setang melebar, dan windshield yang bentuknya memanjang ke atas sangat mirip dengan Africa Twin 1.100.