POPULAR STORIES

Pemanasan Jelang IMX 2022, Begini Keseruan Komunitas Mobil Medan

Pemanasan Jelang IMX 2022, Begini Keseruan Komunitas Mobil Medan Rangkaian ke-4 Road to OLX Autos Indonesia Modification Expo (IMX) 2022: Autoday Indonesia (IMX)

KabarOto.com - Rangkaian ke-4 Road to OLX Autos Indonesia Modification Expo (IMX) 2022: Autoday Indonesia resmi digelar. Berlokasi di Katamso Land, Medan, Sumatera utara, ajang pemanasan OLX Autos IMX 2022 ini digelaran pada 29 Mei 2022 mulai pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.

Menggandeng acara otomotif lokal Autoday Indonesia yang merupakan agenda tahunan skena modifikasi di pulau Sumatera, wujud kolaborasi ini terjalin dengan tujuan menstimulasi industri otomotif mencakup car community & car enthusiast dalam naungan Indonesia Community (IC) & Sabrom.

Acara ini menjadi bisa menjadi destinasi wisata akhir pekan untuk keluarga yang berdomisili di Sumatera Utara, khususnya Medan. Sementara dari sisi ekonomi, penjualan produk aftermarket dan lifestyle juga menarik perhatian pecinta otomotif kota Medan. Pemilihan acara strategis di Katamso Land juga ikut mendorong nilai ekonomi penjual booth kuliner yang tersedia di lokasi Foodcourt.

Baca Juga: IMX 2022 Resmi Gandeng OLX Autos Jadi Sponsor Utama

Acara Road to OLX Autos IMX 2022: Autoday Indonesia dihadiri oleh Wakil Gubernur Sumatera Utara, Musa Rajekshah dan Wakil Wali Kota Medan, Aulia Rachman serta segenap perwakilan Ikatan Motor Indonesia Sumatera Utara.

Musa Rajekshah mengatakan bahwa gelaran Road to OLX Autos Indonesia Modification & Lifestyle Expo 2022 merupakan kegiatan kreatif untuk generasi muda.

"Semakin banyak kegiatan otomotif, maka akan semakin berpotensi membangkitkan pemulihan ekonomi kreatif untuk para pelaku industri otomotif dan aftermarket. Selain itu kegiatan seperti ini juga diharapkan bisa menjadi destinasi wisata otomotif yang mampu mendatangkan wisatawan untuk datang ke kota Medan," ujar Ijek, sapaan akrabnya.

Baca Juga: Pemanasan IMX 2022 Di Jakarta Sukses Digelar, Ini Para Pemenangnya

Kegiatan seperti ini, menurutnya harus terus mereka dukung agar lebih sering digelar dengan skala lebih besar. "Selain menjadi ruang untuk berekspresi bagi anak muda, acara ini juga dapat meningkatkan roda ekonomi khususnya di Sumatera Utara," tandasnya.

“Saat ini di setiap kota di Indonesia memiliki kreatifitas tersendiri melakukan personalisasi kendaraan, menjadi sebuah tantangan tersendiri untuk menyiapkan banyak terobosan baru di masa depan yang menuntut sikap adaptif dan terbuka terhadap perubahan” ujar Andre Mulyadi selaku IMX Project Director.