POPULAR STORIES

Pemesanan Lexus LX Terbaru Dihentikan Sementara, Ini Alasannya

Pemesanan Lexus LX Terbaru Dihentikan Sementara, Ini Alasannya Lexus LX 500 2022 (foto : Lexus)

KabarOto.com – Pabrikan mobil mewah asal Jepang, Lexus baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan pemesanan Lexus LX terbaru karena permintaan yang sudah terlalu banyak.

Kabar buruk untuk para pencinta SUV mewah Lexus, pihak pabrikan kini harus menghentikan pemesanan sementara karena sudah melebihi kouta.

Baca Juga : SUV Mewah All New Lexus LX Meluncur Di Indonesia

Selain itu, pihak pabrikan memiliki kendala kekurangan chip semi konduktor dan pasokan spare part akibat pandemi Covid-19. Alhasil, proses produksi SUV tersebut sedikit terhambat.

Menurut data, pada bulan Juli pihak Lexus sudah menerima pemesanan hingga 800.000 unit untuk pasar global. Dengan rincian 250.000 pasar Jepang dan 550.000 unit untuk pasar luar. Namun, rencana produksi ini harus dikurangi 50.000 unit karena kendala tersebut.

Baca Juga : Lexus RX Generasi Terbaru Meluncur, Kini Hadir Dalam Plug-In Hybrid

Lexus NX 350 2022

Alhasil, para konsumen setidaknya harus menunggu sekitar dua hingga empat tahun lagi agar bisa kembali memesan Lexus LX terbaru. Pihak pabrikan berharap bisa kembali meningkatkan produksi LX dalam beberapa bulan mendatang dengan target 850.000 unit. Target tersebut untuk produk keluaran bulan Juli hingga September. Tetapi, hal ini tidak dapat dipastikan karena kelangkaan chip jadi masalah utama.

Selain LX, crossover mereka yaitu Lexus NX juga memiliki kendala yang sama. Alhasil, proses produksi juga sedikit terhambat. Dikabarkan, untuk pemesanan NX paling lama hingga satu tahun hingga mobil ini turun ke tangan konsumen.