POPULAR STORIES

Pentingnya GPS Tracker Dan Kelebihan GPS Superspring

Pentingnya GPS Tracker Dan Kelebihan GPS Superspring

KabarOto.com – Keamanan kendaraan zaman sekarang sudah menjadi hal wajib. Untuk menghindari pencurian baik mobil atau motor kita bisa mencegahnya dengan beberapa teknologi canggih dijual di pasaran.

Alarm saja tidak cukup untuk mencegah pencurian. Sering kali, kendaraan yang telah dicuri tidak bisa ditemukan keberadaannya, oleh karena itu pemakaian GPS tracker tentunya bisa jadi solusi.

Dengan penggunaan GPS tracker, Sobat KabarOto bisa memantau kendaraan secara lebih memperketat keamanan. Sekaligus bisa tahu dimana posisinya secara langsung, bahkan ada juga GPS trackter yang menyediakan fitur untuk mendengarkan percakapan di dalam mobil, ataupun alat komunikasi dua arah.

Baca Juga : GPS Tracker C40 Makin Lengkap Lindungi Mobil

Salah satu produk GPS tracker yang sudah terkenal dan terlengkap di Indonesia adalah SuperSpring. “Dibanding brand lain tentunya berkat adanya jaringan di 40 kota Indonesia, sehingga kalau terjadi kendala dengan GPS saat keluar kota bisa dibantu dari kantor cabang terdekat,” ujar Ade Habibie selaku Chief of Media and Brand Activation PT Super Spring.

Selain jaringannya yang luas, SuperSpring juga menyediakan layanan call center 24 jam, loh. “Namanya musibah kita tidak tahu bisa terjadi kapan saja, saat panik yang paling gampang adalah telepon langsung ke call center 24 jam untuk dibantu arahkan lebih lanjut,” jelasnya.