POPULAR STORIES

Pertamina Lubricants Umunkan Nama Baru VR46 Racing Team

Pertamina Lubricants Umunkan Nama Baru VR46 Racing Team Acara nobar MotoGP Valencia 2023 mengundang komunitas sepeda motor (Foto: Sigit/Kabaroto)

KabarOto.com - Pertamina Lubricants menggelar acara nonton bareng MotoGP Valencia 2023, sekaligus mengumumkan nama baru dari VR46 Racing Team, yang akan disponsori mulai musim depan.

Asmirandi Noor Hudha, Brand Communication Manager PT Pertamina Lubricants mengatakan bahwa, "Nama lengkap tim milik Valentino Rosssi ini akan menjadi Pertamina Enduro VR46 MotoGP Team."

Kontrak kerja sama ini akan berlangsung selama tiga tahun ke depan,diharapkan dapat meningkatkan exposure perusahaan BUMN ini di pentas balap dunia.

Baca Juga: Klasemen Akhir MotoGP 2023: Francesco Bagnaia Kunci Gelar Juara

Dibalik pemilihan VR46 Racing Team ini, disebabkan sosok Valentino Rossi sebagai pembalap legendaris yang sudah terkenal diseluruh dunia.

Nonton bareng MotoGP Valencia 2023

"Kami melihat VR46 karena sosok Valentino Rossi, fanbase di Indonesia sangat kuat, dan tim ini merupakan tim satelit pertama yang menang di kelas MotoGP," jelas Asmirandi.

Soal pembalap tim Pertamina Enduro VR46 MotoGP Team, Marco Bezzecchi sudah dipastikan akan bersama tim di musim depan, sedangkan Luca Marini sangat dekat pindah ke Honda. Saat ini sudah ada satu nama pembalap yang sudah dipersiapkan sebagai pengganti.

Baca Juga: Hasil MotoGP Valencia 2023: Francesco Bagnaia Raih Gelar Juara MotoGP 2023

"Silahkan ditebak pembalapnya, bocorannya adalah pembalap tampan di MotoGP dan sangat memperesentasikan Pertamina Enduro," ungkap Asmirandi.

Sebagai informasi, acara nonton bareng ini diawali dengan city ride mengelilingi Jakarta selama 30 menit dan diikuti oleh 200 lebih pecinta otomotif dari lebih dari 10 komunitas roda dua.

Seperti RX King Indonesia, Mionizer, CBR Bekasi, CBR Riders Club Jakarta, Yamaha R25 Owners Indonesia Jakarta, GSX Club Indonesia Jakarta Raya, Honda PCX Club Indonesia Jakarta, Nmax XMAX Riders Jakarta, Vario 160 Riders Indonesia dan Independent Ninja Community Jakarta.