POPULAR STORIES

Piaggio Indonesia Siap Bawa Vespa Elettrica Ke Indonesia

Piaggio Indonesia Siap Bawa Vespa Elettrica ke Indonesia esppa Elettrica. Foto: totalmotorcycle.com

KabarOto.com - Presiden Jokowi beberapa waktu lalu baru saja menandatangi Perpres kendaraan listrik di Indonesia. melalui Kementerian Perindustrian, pemerintah mentargetkan pada 2025 kendaraan listrik beredar di Indonesia mencapai 20%.

Sebelum Indonesia siap dengan kendaraan listrik, Piaggio sudah hadirkan Vespa bernama Elettrica. Sementara itu, PT Piaggio Indonesia berjanji akan membawa Vespa Elettrica ke Indonesia.

Baca Juga: Piaggio Luncurkan Vespa LX 125 I-get, Harga Rp35,8 Juta

Hal itu disampaikan Marco Noto La Diega Presiden Direktur Piaggio Indonesia di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. "Kami menyambut baik Peraturan Presiden No 55 soal kendaraan listrik, dan kami siap. Berarti memang sudah ada ruang di Indonesia dan support dari pemerintah untuk Vespa Electtrica," jelasnya.

Vespa Elettrica dibuat dalam dua varian. (Foto:cycletrader.com)

Namun ada banyak hal harus dipersiapkan oleh Piaggio Indonesia untuk mendatangkan motor tersebut, sehingga ia belum tahu pasti kapan motor itu akan diboyong ke sini.

"Kami belum bisa pastikan kapan membawa Elettrica ke Indonesia, banyak yang harus kami persiapkan," terangnya. Yang harud dipersiapkan adalah kesiapan dealer, spare part, training mekanik dan lainnya. "kami pastiakan datangkan ke Indonesia," tegasnya.

Vespa Elettrica dibuat dalam dua varian, standar dengan daya jelajah hingga 100 kilometer dan varian Elettrica X dengan jangkauan lebih dari 200 km. Skutik listrik ini dibekali motor listrik bertenaga maksimum 6 dk dengan torsi 200 Nm. Baterai yang digunakan mampu bertahan hingga 50.000 km.

Baca Juga: Jangan Remehkan Vespa Tua Ini, Ternyata Pakai Mesin 360 Cc!

Pemerintah juga sudah mempersiapkan sarana untuk melakukan pengecasan kendaraan listrik yang tersebar di tiga kota. Sehingga produsen kendaraan bermotor juga tidak perlu khawatir dengan sarana bagi kendaraan listrik.