POPULAR STORIES

Pol Espargaro Ungkap Honda RC213V 2022 Lebih Jinak

Pol Espargaro Ungkap Honda RC213V 2022 Lebih Jinak RC213V. Sumber Foto : MotoGP

KabarOto.com – Pembalap tim Repsol Honda, Pol Espargaro mengungkapkan RC213V jauh lebih aman ketika dibawa lebih kencang.

Honda RC213V merupakan salah satu motor paling agresif di MotoGP yang tidak semua pembalap dapat menaklukkanya. Sejak meluncur 2013 silam, hanya Marc Marquez yang dapat mengendalikan motor tersebut hingga meraih enam gelar juara dunia MotoGP.

Baca Juga : Michelin Kurangi Pilihan Ban MotoGP Agar Lebih Ramah Lingkungan

Namun, pembalap lain dari pabrikan berlogo sayap tunggal itu tidak mampu tampil cepat di atas RC213V. Bahkan kerap mengalami masalah jika memaksa motor mencapai batasnya.

Pol ungkap RC213V 2022 lebih nyaman dengan gaya balapnya

Pada 2019, Jorge Lorenzo menjadi korban keganasan motor asal Jepang itu dengan mendapatkan cedera serius dan memutuskan pensiun di akhir musim. Musim lalu, Espargaro merasakan ada sesuatu yang berbeda dengan motornya, sehingga dirinya tidak bisa menerapkan gaya balapnya. Tetapi, usai kerja keras Honda sepanjang musim dingin lalu membuat RC213V 2022 jauh lebih mudah dikendarai dan dapat tampil cepat dengan gaya balap berbeda.

“Marc dengan gaya berkendarannya sendiri mungkin perlu mengendarai motor dengan lebih lembut. Saya bisa mengendarai motor ini lebih agresif karena kami bisa menghasilkan lebih banyak daya cengkeram pada ban belakang. Kini, motor juga lebih kaku jadi saya bisa mengambil lebih banyak risiko pada roda depan di saat yang sama saya mengandalkan ban belakang. Alhasil, motor lebih stabil,” ungkap Pol Espargaro.

Baca Juga : Ini Alasan Balapan MotoGP Mandalika Berlangsung Selama 27 Lap

Berkat peningkatan performa, Pol meraih podium ketiga di MotoGP Qatar 2022

Peningkatan performa tentu membuat pembalap asal Spanyol itu meraih podium pertamannya bersama Honda di MotoGP Qatar 2022. Namun, penggunaan ban kompon lunak (soft) pada ban depan dan belakang yang membuat dirinya kesulitan untuk mempertahankan kecepatannya menjelang balapan berakhir.

Walaupun gagal meraih podium pertama, dirinya mengaku sangat senang dengan hasil akhirnya dan membuktikan bahwa bisa tampil cepat bersama Honda.

“Hasil podium ini untuk putri saya, Alexandria yang tepat berusia dua tahun. Menjadi semangat besar bagi saya melihat dia berada di balapan pertama untuk mendukung saya. Musim lalu, kami memiliki masa yang sulit, tapi kami berhasil melewatinya bersama,” tutup Espargaro.