POPULAR STORIES

Porsche Panamera GTS 2019 Resmi Meluncur

Porsche Panamera GTS 2019 Resmi Meluncur Porsche Panamera GTS dijual dengan harga 128.300 USD (sekitar Rp 1,95 miliar), dan Porsche Panamera GTS Sport Turismo harganya 134.500 USD (sekitar Rp 2,04 miliar) (Foto: Caricos, Carbuyer, CarandDriv

KabarOto.com - Pabrikan sportcar Jerman yakni Porsche menambah varian untuk tipe Panamera, dengan melakukan debut perdana pada Porsche Panamera GTS.

Mobil dengan model fastback dan estate (Sport Turismo) ini dibekali mesin bertenaga 453 dk. Secara kasta, urutan mobil ini berada di antara Panamera 4S dan Panamera Turbo.

Dapur pacu Panamera GTS terkoneksi transmisi 8-Speed PDK dual-clutch dan sistem all-wheel drive Porsche Traction Management (PTM). Secara data, akselerasi 0-100 kpj dicapai dalam waktu 4,1 detik, dengan kecepatan maksimum 292 kpj untuk Panamera dan 289 kpj untuk Sport Turismo.

Dikutip dari Motor1, hasil tersebut rupanya didapat dengan tenaga Porsche Panamera GTS 2019 yang berasal dari mesin V8 berkapasitas 4.000 cc twin-turbo, dengan angka torsi 620 Nm. Output ini lebih besar sekitar 16 dk dan 100 Nm dari Panamera GTS generasi sebelumnya.

Baca Juga: Porsche Luncurkan 935 Clubsport Di Ajang Motorsport Rennsport Reunion

Memasuki kabin, terdapat lapisan Alcantara termasuk setirnya, adapun aksen Sport Chrono, head-up display terbaru, dan lainnya.

Porsche Panamera GTS dijual dengan harga 128.300 USD (sekitar Rp 1,95 miliar), dan Porsche Panamera GTS Sport Turismo harganya 134.500 USD (sekitar Rp 2,04 miliar).

Selain itu, Porsche Panamera GTS dibekali suspensi udara dengan teknologi 3-chamber, pelek 20 inci Panamera Design, sasis dengan konstruksi lebih rendah 10 mm, Porsche Active Suspension Management terbaru, hingga rem yang lebih besar (390 mm di depan, 365 mm di belakang).

Baca Juga: Asal Mula Sebutan Godzilla Pada Nissan GT-R