POPULAR STORIES

Posisi Klasemen Sementara MotoGP 2019 Usai Balapan Di Jerman

Posisi Klasemen Sementara MotoGP 2019 Usai Balapan Di Jerman Marquez makin tak terbendung (MotoGP)

KabarOto.com - Setelah kemenangannya pada balapan seri kesembilan MotoGP 2019, yang berlangsung di sirkuit Sachsering, Jerman, Minggu (07/07), Marc Marquez makin mengokohkan diri di puncak klasemen sementara pembalap.

Memulai perlombaan dari posisi terdepan, sejak lampu start menyala hingga menyentuh garis finis, rider Repsol Honda itu tak terkejar lawan-lawannya.

Kemenangan di Sachsenring pun makin menambah pundi-pundi poin Marquez. Keunggulannya bertambah menjadi 58 poin atas Andrea Dovizioso.

Baca Juga: Hasil MotoGP Jerman 2019 : Marquez Tampil Gemilang, Alex Rins Terjatuh

Ia kini mengoleksi 185 poin, sedangkan DesmoDovi mengumpulkan 127 poin. Dovi sendiri hanya bisa finis kelima pada balapan MotoGP Jerman.

Untuk peringkat ketiga masih ditempati Danilo Petrucci dengan 121 angka, sehingga menjauh dari Alex Rins yang kini memiliki 101 poin. Meski gagal finis di Jerman akibat tergelincir, Rins tetap berada di peringkat keempat.

Peraih podium di sirkuit Sachsenring, Jerman

Sementara itu, meski dua kali beruntun naik podium, Maverick Vinales masih tertahan di urutan lima klasemen dengan bekal 85 poin. Namun Vinales berhasil menggeser rekan setimnya, Valentino Rossi, yang sebelumnya bertengger di tangga kelima.

Rossi turun satu anak tangga ke posisi enam. Meski ia berhasil menambah delapan poin pada balapan di Jerman setelah finis di urutan delapan. Total poin yang dia punya kini berjumlah 80.

Rossi kini di peringkat enam

Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) turun dua peringkat dari posisi keenam ke posisi kedelapan setelah gagal finis. Dia terjatuh di tikungan 3 saat balapan MotoGP Jerman 2019 berlangsung dua putaran.

Baca Juga: Pembalap Yamaha Berusia 13 Tahun Kibarkan Merah Putih Di Sirkuit Suzuka

Jack Miller sekarang menduduki peringkat ketujuh, kemudian peringkat kesembilan direbut Cal Crutchlow, berkat finis ketiga, memaksa Pol Espargaro untuk menghuni peringkat ke-10.

Menurut jadwal, para pembalap MotoGP akan kembali melanjutkan persaingan pada seri balap MotoGP Ceska di Sirkuit Brno pada 2-4 Agustus mendatang.

Daftar Klasemen Semantara

MotoGP