POPULAR STORIES

Profil - Pajero Sport Dakar 4x2 Ultimate, Makin Gagah Dan Tangguh

Profil - Pajero Sport Dakar 4x2 Ultimate, Makin Gagah dan Tangguh Pajero Sport Dakar 4x2 Uktimate dibalut warna Deep Bronze (Foto: Wandha)

KabarOto.com - Kendaraan roda empat khususnya di Indonesia makin berkembang pesat nih, baik keluaran baru, All New mau pun face lift. Seperti Pajero Sport yang penampilannya kian gagah dan dirancang mampu menaklukan medan seberat apapun.

Tidak hanya tampilan, fitur-fiturnya yang ada menempel pada dirinya juga menunjang kenyamanan berkendara. Dilihat dari tampilannya saja mobil SUV ini sangat berbeda dengan sebelumnya. Tapi masih berbodi besar.

Jika Pajero Sport pendahulunya memiliki bentuk dengan sedikit lekukan, kini seri Dakar 4x2 Ultimate memiliki lekuk yang lebih tegas. Namun, bagian depan dan belakang mobil ini berbentuk lebih lonjong dibandingkan Pajero Sport pendahulunya.

pajero

Tidak melulu makin besar makin gagah, dengan panjang 4.785 mm, lebar 1.815 mm, dan tinggi 2.800 mm mobil ini terlihat lebih ramping, namun inilah yang membuat Dakar Ultimate menjadi lebih gagah. Jika mobil ini manusia, mungkin bisa dianalogikan inilah tubuh sixpack versi mobil yang mampu menampung 7 penumpang.

Dengan tubuhnya yang besar, Pajero Sport Dakar dapat menempuh segala cuaca dan medan. Mitsubishi bahkan mengklaim mobil ini tangguh untuk melewati air seperti banjir. Tetap saja, air tidak bisa lebih tinggi dari knalpotnya.

Baca Juga: Profil - Jeep Compass Longitude

Fitur-fitur kecil seperti bentuk lampunya juga mengalami perubahan. Pajero Sport Dakar menyeimbangkan tubuhnya yang gagah dan ramping dengan head lamp yang lebih sipit. Sedangkan lampu remnya berbentuk mengalir kebawah.

Sedangkan bagian depannya masih sama seperti seri sebelumnya yaitu chrome yang ditengahnya terdapat emblem Mitsubishi. Bedanya, dibawah chrome terdapat gril hitam dengan ukuran lebih lebar.

pajero

Pajero Dakar Ultimate menggunakan ban merek Grandtrek dengan ukuran pelek 16 inci, jenis bannya radial berukuran 265/60. Tubuhnya yang besar ini ditunjang dengan mesin diesel dengan turbocharge yang akan membuat tenaga keluar lebih besar, pengemudi tidak perlu menginjak gas makin dalam.

Pastinya unit turbocharge sudah dilengkapi dengan intercooler, yang merupakan sebuah alat pendingin udara yang berguna untuk mendinginkan udara yang berasal dari perangkat turbo di dalam mesin mobil tersebut.

Mesin diesel Pajero Sport Dakar memiliki kubikasi sebesar 2.443 cc yang mampu memuntahkan tenaga 179 dk dengan torsi 430 Nm, dan transmisi otomatis dengan 8 percepatan.

pajero

Sepertinya Pajero Sport Dakar lebih memanjakan pengguna dengan teknologi dan fitur di interior yang lebih lengkap. Contohnya mobil ini sudah keyless alias menggunakan smart key. Otomatis menyalakan dan mematikan mesin sudah menggunakan tombol start/stop engine. Kekinian banget kan, jadi lebih simpel.

Lainnya ada lagi nih, mobil ini juga ada panoramic roof loh. Mungkin di Indonesia fitur ini belum terlalu berguna, tetapi bisa untuk menikmati pemandangan atau udara segar saat di daerah sejuk. Pada setir terdapat berbagai tombol, untuk kontrol audio, MID, dan cruise control.

Baca Juga: The Grand Santa Fe Hadir Dengan Fitur Lebih Lengkap, Sob!

Joknya juga dilapisi dengan kulit loh, untuk rekleningnya bahkan sudah elektrik. No manual manual club deh mobil ini. Dari segi keselamatan, Pajero seri ini telah dilengkapi air bag sebanyak 7 titik untuk meringankan cidera yang terjadi akibat benturan.

Pajero Sport Dakar seri ini memiliki lima pilihan warna yaitu Deep Bronze, Titanium Grey, Sterling Silver Metalic, Quartz White Pearl, dan Diamond Black Mica.

Mesin dan Performa
Roda Penggerak RWD
Kapasitas Mesin

2.443 cc

179 dk

Torsi

430 Nm

Silinder 6 Silinder, 4 Katup
Bore x Stroke 86 x 105,1
Radius Putar 68 meter
Transmisi
Tipe 8-percepatan Otomatis
Suspensi
Suspensi Depan Double Wishbone Type, Coil Spring
Suspensi Belakang 3 Link Type Rigid Axle, Coil Spring
Fitur
Sistem Audio

Wide 2DIN Touchscreen 7 inci

Radio

Miracast

Bluetooth/iPod/iPhone/iPad

USB