POPULAR STORIES

Profil - Toyota Voxy

Profil - Toyota Voxy Foto: Rizky / KabarOto

KabarOto.com – Pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan sebuah Multi Purpose Vehicle (MPV) berdesain boxy yaitu Toyota Voxy.

Peluncuran Voxy ini tentu untuk menggantikan Nav1 yang penjualannya lesu. MPV boxy dengan kabin luas ini langsung didatangkan dari Jepang alias statusnya completly build up (CBU). Voxy bersaing langsung dengan Mazda Biante, Nissan Serena dan Mitsubishi Delica. Namun, saat ini rivalnya hanya Nissan Serena saja karena kedua rivalnya sudah stop berjualan di Indonesia.

Baca juga: Deretan Varian Mobil Toyota Gazoo Racing Yang Resmi Tersedia Untuk Indonesia

Eksterior

Secara desain, Voxy berkode bodi R80 ini mengusung konsep elegan dan sporty. Terlihat dari penggunaan bumper dengan lekukan tajam serta aksen krom yang minimalis. Begitu pula dengan bentuk lampu depannya yang terpisah ini, bagian atas hanya untuk LED position lamp alias lampu senja. Lampu utama sudah dual LED projector ini sudah auto, begitu pula dengan lampu fog lamp yang sudah LED, kecuali lampu sein yang masih bohlam biasa.

Pada bagian samping, tidak banyak ornamen krom hanya bagian handle pintu saja. Penggunaan pelek model multipalang dengan finishing dual-tone berukuran 16 inci ini dibalut ban Toyo Proxes berkuran 205/60 R16.

Bagian belakang, lampunya model vertikal dengan LED berbentuk huruf ‘C’ untuk senja dan rem sementara untuk lampu sein dan mundur masih bohlam biasa. Secara keseluruhan bentuk belakang Voxy ini sangat rata dan terlihat bersih.

Terlihat penggunaan krom hanya bagian garnish belakang dengan emblem Voxy. Bagian bumpernya ada aksen menyiku tajam seperti depan. Lalu, ada mata kucing berbentuk segitiga dengan sensor parkir sewarna bodi.

Interior

Masuk ke interior, desain dasbornya terlihat mewah dan sporty dengan banyak lekukan ini berwarna hitam dengan aksen jahitan kulit warna coklat. Aksen coklat ini membalut dari door trim hingga jok. Pada lingkar kemudi, ada pengatur volume headunit, MID dan cruise control. MID-nya sendiri terpisah yang terletak pada dasbor tengah ini menampilkan informasi AC, konsumsi bahan bakar, jam dan tampilan pintu yang terbuka secara individual.

Baca juga: Resmi Gantikan TRD Di Indonesia, Ini 4 Filosofi Dasar Toyota Gazoo RacingResmi Gantikan TRD Di Indonesia, Ini 4 Filosofi Dasar Toyota Gazoo Racing

Tidak lupa, untuk setir dapat diatur secara tilt dan teleskopik. Untuk instrumen klusternya masih didominasi jarum analog biasa dengan odometer dan posisi transmisi saja.

Pada bagian tengah, terdapat head unit 7 inci ini bisa USB, DVD, Bluetooth dan sambungan mirorring smartphone melalui Miracast. Head unit ini tersambung ke 6 speaker.

Untuk kursi depan terdapat laci penyimpanan terbuka dan tertutup yang memiliki ventilasi AC untuk mendinginkan minuman Sobat. Tidak lupa cup holder terdapat di panel pintu dan bawah tuas transmisi. Pengaturan AC di mobil ini sudah triple-zone yang dapat diatur oleh pengemudi dari depan.

Masuk baris kedua, kursi model captain seat ini bisa digeser kiri kanan hingga belakang jika mengincar ruang kaki lebih luas, tetapi dengan syarat kursi baris ketiga harus dilipat sob. Terdapat cup holder di panel pintu serta bagian tengah kursi yang dapat dilipat. Untuk menambah privasi dan mengurangi silau matahari, terdapat tirai yang dapat dinaikan secara manual. Untuk ventilasi AC terdapat di ruang kepala hingga baris ketiga.

Tidak lupa, terdapat moonroof hingga baris kedua, tetapi tidak seperti didepan yang bisa dibuka. Untuk kursi baris ketiga ini cukup besar sehingga bisa menampung dua atau tiga orang dewasa. Kursi ini juga memiliki pelipatan ke samping layaknya Alphard dan Innova. Jika kursi baris ketiga dilipat, Sobat KabarOto bisa memasukkan barang tinggi dan panjang dengan mudah. Karena bibir bumper Voxy ini cukup rendah.

Baca juga: Toyota Berikan Penyegaran Produk Alphard Dan Vellfire Di Indonesia

Mesin

Mesin 3ZR-FAE

Toyota Voxy mengandalkan jantung pacu mesin 3ZR-FAE, 4 silinder, DOHC berkapasitas 2.000 cc, mampu menghasilkan tenaga hingga 149 dk dengan torsi 193 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan melalui transmisi CVT-i.

Dengan bentuk apik, tidak lupa Voxy sudah dibekali beberapa fitur keamanan dan keselamatan yang cukup lengkap, seperti 7 airbag, Vehicle Stability Control (VSC), Electronic Braking System (EBS), Anti-Lock Braking System (ABS), Eletronic Brake-Force Distribution, Brake Assist, Traction Control dan Hill Start Assist (HSA).

Bicara soal harga, kini Toyota Voxy 2021 masih dijual dengan satu varian saja dengan banderol Rp 506 jutaan OTR Jakarta. Jadi bagaimana Sob, tertarik untuk memiliki baby Alphard ini?