POPULAR STORIES

Resmi Gantikan TRD Di Indonesia, Ini 4 Filosofi Dasar Toyota Gazoo Racing

Resmi Gantikan TRD di Indonesia, Ini 4 Filosofi Dasar Toyota Gazoo Racing

KabarOto.com - Toyota Astra Motor (TAM) hadirkan divisi baru yaitu Gazoo Racing (TGR) yang diklaim membawa hawa motorsport. Sebagai bagian dari upaya menghadirkan mobil yang memenuhi kebutuhan pelanggan dengan jiwa sporty.

President Director TAM Susumu Matsuda, Kamis (19/8), mengungkapkan bahwa melalui Toyota Gazoo Racing senantiasa berupaya untuk mewujudkan sebuah mobil yang akan disukai oleh banyak orang selama 100 tahun ke depan.

"Setelah 6 tahun di motorsport global, hari ini kami hadirkan Toyota Gazoo Racing untuk masyarakat Indonesia,” kata Susumu Matsuda.

Baca Juga: Toyota Corolla Bahan Bakar Hidrogen Ikuti Ajang Balap, Ini Hasilnya

Susumu Matsuda (Kiri) selaku President Director TAM bersama Henry Tanoto (kanan) selaku Vice President Director TAM pada event konferensi pers 'Introducing TOYOTA GAZOO Racing'

TGR percaya bahwa Roads Build People and People Build Cars. TGR percaya bahwa jalan adalah guru terbesar yang membantu mengasah indra untuk membangun mobil dengan benar.

Kedua, The Harsh Environment of Racing. Lingkungan balap yang keras merupakan tempat latihan yang ideal bagi TGR, banyak kejadian tak terduga terjadi dan keputusan sepersekian detik harus dibuat.

Baca Juga: Seperti Gres Dari Diler, Toyota Supra Lawas Ini Laku Rp2,2 Miliar

Ketiga, Dialogue with The Road. Dari jalanan pegunungan yang membekukan hingga jalur yang sangat panas melintasi gurun, di tikungan yang berkelok-kelok dan jalan lurus tidak berujung, di atas permukaan halus dan medan berbatu yang menginspirasi untuk membuat mobil lebih baik.

Keempat, Driver-centric. Pengemudi dianggap merupakan fokus utama dalam sebuah pengembangan kendaraan. TGR menciptakan mobil yang dapat dikendalikan dan membuat pengemudi merasa nyaman.