POPULAR STORIES

PT DAM Luncurkan Dealer Premium Big Wing Honda Di Jawa Barat

PT DAM Luncurkan Dealer Premium Big Wing Honda di Jawa Barat Layanan dealer Big Wing merupakan salah satu bukti keseriusan PT DAM dan AHM dalam memanjakan konsumen big bike Honda (Foto: KabarOto/Abdi Kurniawan)

PT Astra Honda Motor (AHM) bekerjasama dengan PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat meluncurkan dealer premium Big Wing Honda untuk konsumen big bike Honda di Jawa Barat. Bagaimanakah layanan dealer premium Big Wing ini yang diperuntukan untuk konsumen Honda Big Bike yang ada di PT DAM?

Peresmian tersebut diselenggarakan kemarin, Sabtu (21/5) di Dealer Big Wing PT DAM jalan Raya Cibeureum No. 26 Bandung. Peluncuran Big Wing di Bandung merupakan rangkaian peresmian Big Wing di 9 kota besar di Indonesia.

Layanan dealer Big Wing merupakan salah satu bukti keseriusan PT DAM dan AHM dalam memanjakan konsumen big bike Honda yang telah hadir sejak tahun lalu. Dealer Big Wing menerapkan standar tinggi demi memuaskan konsumen dan memberikan nilai lebih bagi konsumen big bike Honda.

Krisgianto Lilikwarga, Direktur Utama DAM menjelaskan, sejak hadirnya big bike Honda tahun lalu, DAM dan AHM mengembangkan dealer yang di desain secara khusus untuk memenuhi kebutuhan konsumen premium khususnya yang berada di wilayah Jawa Barat. Layanan ini dihadirkan dengan mengusung konsep One Stop Solution bagi konsumen.

Flagship Dealer Big Wing memberikan sensasi layanan yang berbeda, Big Wing Honda menghadirkan Big Bike Manager, Big Bike Consultant, Big Bike Assistant, dan mekanik khusus yang melayani konsumen big bike Honda. Tim Big Wing akan memberikan asistensi berkelas premium untuk meningkatkan pride pemilik big bike Honda di Jawa Barat.

Showroom Big Wing mengusung tampilan yang eksklusif dan memiliki tampilan yang berbeda dengan showroom pada umumnya. Pada Big Wing area, model terbaru big bike Honda dihadirkan bersama dengan aksesoris berkendara. Premium area menghadirkan konsep shop in shop dengan interior yang memberikan rasa nyaman.

Big Wing Honda juga memberikan fasilitas yang premium guna menunjang layanan purna jualnya. Bengkel Big Wing Honda menyiapkan fasilitas yang lengkap dengan disertai kualitas mekanik yang profesional dan siap membantu konsumen baik untuk melakukan servis rutin maupun perbaikan. DAM juga menyediakan fasilitas Dyno Test bagi konsumen yang ingin menguji performa big bike miliknya. Selain itu, DAM juga menyiapkan pit khusus bagi konsumen big bike sehingga tidak perlu mengantri. Big bike Honda yang dipasarkan AHM memiliki garansi sepanjang 2 tahun untuk mesin, kelistrikan dan rangka, sementara gratis jasa servis juga diberikan sebanyak 4 (empat) kali hingga 18.000 KM atau 2 tahun.

Premium Lounge

Krisgianto menambahkan, “DAM juga menyediakan layanan premium lounge bagi konsumen honda big bike yang sedang menunggu servis. Premium lounge dilengkapi pelbagai fasilitas antara lain, layar monitor pada saat servis berlangsung, TV kabel, wifi, sofa, Xbox360, kulkas, coffee maker, hingga Foosball yang bisa dimainkan bersama dengan konsumen lain. Selain kelengkapan fasilitas, premium lounge memiliki desain ruangan yang nyaman sehingga konsumen betah menunggu motor selesai dikerjakan.”

Sementara untuk layanan perawatan dan perbaikan, bagi konsumen yang berada di luar Bandung, DAM akan memberikan fasilitas tim mekanik big bike yang dapat datang ke rumah atau ke kantor untuk perawatan atau perbaikan ringan. Namun untuk perbaikan berat, DAM akan mengirim tim mekanik untuk menjemput big bike Honda dengan fasilitas penjemputan dan pengiriman secara gratis untuk kemudian dilakukan servis di Big Wing.

Baca Juga: