POPULAR STORIES

Reli Dakar 2021 Terancam Tidak Bisa Digelar Sesuai Jadwal

Reli Dakar 2021 Terancam Tidak Bisa Digelar Sesuai Jadwal

Kabaroto.com – Masih dalam situasi pandemik Covid-19, ajang Reli Dakar 2021 kemungkinan tidak akan digelar sesuai jadwal.

Reli Dakar 2021 dijadwalkan akan digelar di Arab Saudi pada 3 Januari 2021 mendatang. Namun, hingga saat ini belum ada kepastian dalam ajang tahunan ini.

Baca Juga : Land Rover Defender 110 Akan Menjadi Support Car Di Ajang Reli Dakar 2021

Pasalnya, sebulan sebelum ajang dilaksanakan pihak penyelengara sudah memulai berbagai persiapan dan banyak berita soal Reli Dakar. Alhasil, membuat Reli Dakar 2021 kemungkinan tidak bisa digelar sesuai jadwal.

Selain itu, Arab Saudi memberlakukan larangan penerbangan dari beberapa negara akibat kasus Covid-19 yang kembali naik dibeberapa negara. Arab Saudi sendiri kasus terus meningkat dengan total 361 ribu kasus dengan 6.139 kematian per hari ini (24/12).

Apalagi peserta Reli Dakar berasal dari seluruh penjuru dunia, tentu tidak memungkinkan digelar jika ada larangan penerbangan.

Efek pandemik Covid-19 hingga tahun 2021 tentu sangat berdampak pada ajang Reli Dakar berikutnya, yang akan berlangsung pada bulan Januari tahun depan. Ajang tahunan ini pada 2021 akan memiliki peserta terendah sejak 1995, karena pandemik.

Menurut jumlah total pendaftaran untuk reli tersulit di dunia ini, akan diikuti 440 peserta (266 kendaraan), menurut daftar entry sementara yang diterbitkan oleh penyelenggara Amaury Sport Organization. Sebagai perbandingan, pada Reli Dakar 2020 tercatat 563 peserta (342 kendaraan), sedangkan tahun 2019 yang merupakan edisi terakhir Amerika Selatan yang diselenggarakan di Peru memiliki 541 peserta (334 kendaraan).

Baca Juga : Tokyo Auto Salon 2021 Resmi Dibatalkan

Walaupun, ada beberapa tim balap beserta kendaraannya sudah berada di Arab Saudi, dan jika memang ajang ini tetap diberlakukan tentunya penyelenggara harus membuat protokol kesehatan yang ketat seperti ajang balap lainnya.