POPULAR STORIES

SC Project Luncurkan Slip-on SC1-R Untuk Kawasaki Ninja 1000 SX

SC Project Luncurkan Slip-on SC1-R Untuk Kawasaki Ninja 1000 SX Kawasaki Ninja 1000 SX dengan SC Project SC-1R (foto : SC Project)

KabarOto.com – Produsen knalpot aftermarket asal Italia, SC Project baru-baru ini meluncurkan produk terbaru untuk Kawasaki Ninja 1000 SX yaitu, SC Project SC1-R.

Bagi para pengguna motor sport-touring Kawasaki Ninja 1000 SX mengincar performa dan suara yang garing untuk di nikmati. Oleh karena itu, salah satu spesialis knalpot aftermarket terbesar yaitu SC Project meluncurkan slip-on SC Project SC1-R untuk Ninja 1000 SX.

Baca juga: Kawasaki Ninja ZX-4RR KRT Resmi Dibanderol Rp147 Jutaan

Varian titanium

Slip-on terbaru ini memiliki desain baru khusus untuk motor sport-touring tersebut. Pihak pabrikan klaim SC1-R merupakan produk yang menampilkan suara yang garing dan dapat meningkatkan tenaga. Secara tampilan, muffler aftermarket ini lebih kecil dan ramping daripada knalpot standar Ninja 1000 SX.

SC1-R ini terbuat dari bahan baja tahan karat AISI 304 dengan casing titanium. Untuk memberikan tampilan lebih sporty, pada bagian ujung terdapat penutup serat karbon. Knalpot ini juga mudah dipasang alias plug & play dengan titik pemasangan ke rangka dilas ke sisi pipa dan disembunyikan di bawah pelindung panas.

Baca juga: Suzuki Hayabusa Produksi 2021 Dan 2022 Ditarik Kembali Karena Masalah Ini

Varian warna hitam

Selain meningkatkan tampilan, SC Project SC-1R ini dapat meningkatkan tenaga sekitar 1,2 dk di 8.500 rpm dengan tambahan torsi 1 Nm. Adapun, SC1-R ini memiliki bobot sekitar 2,8 kg alias lebih ringan 1,8 kg. Soal harga, SC Project SC1-R ini memiliki dua varian dengan harga EUR780 atau setara Rp 12,8 juta untuk lapisan titanium. Sedangkan, untuk warna hitam dibanderol EUR920 atau setara Rp 15 jutaan.