POPULAR STORIES

Sirkuit Monako Lebih Cocok Untuk Formula E

Sirkuit Monako Lebih Cocok untuk Formula E

KabarOto.com – Sirkuit jalan raya di Monako dinilai oleh pembalap Audi, Lucas Di Grassi, lebih cocok digunakan untuk balapan Formula E ketimbang Formula 1. Trek sepanjang 3,3 km itu, dijadwalkan bakal jadi tuan rumah ajang balap Formula E pada 8 Mei mendatang, sementara F1 pada 23 Mei mendatang.

Di Grassi berpendapat kalau Formula E lebih cocok dilaksanakan di Monako ketimbang Formula 1. Bukan tanpa alasan, tapi karena menurutnya akan menyuguhkan lebih banyak manuver dan overtake sehingga menyajikan tontonan lebih menarik.

Baca Juga : Ajang Terakhir, Honda Jadi Sponsor Utama Balap Formula 1 Jepang

“Sulit bagi mobil Formula 1 untuk saling salip menyalip, karena mobilnya memang melaju lebih cepat, tapi rute lintasannya terlalu pendek untuk mereka. Jadi, lintasan itu tidak dibangun untuk mereka,” ujar pembalap Brasil itu.

“Sedangkan di Formula E, kita akan melihat lebih banyak aksi salip menyalip, lebih banyak manuver. Ini akan menjadi balapan yang menarik,” ujar Di Grassi.

Baca juga: KTM Bawa Motor Spesial di IIMS Hybrid 2021

Monako sendiri akan menjadi seri ke tujuh dari total 15 yang digelar selama 2021. Dan, ini merupakan keempat kalinya Monaco E-Prix diadakan, dari tahun 2015, 2019, hingga terakhir 2019. Selain itu, tahun ini F1 GP Monaco dikabarkan memperbolehkan adanya penonton kapasitas 40 persen.