POPULAR STORIES

Suka Dengan Naked Bike Sport? Ada Potongan Untuk Pembelian Honda CB150R Streetfire

Suka Dengan Naked Bike Sport? Ada Potongan untuk Pembelian Honda CB150R Streetfire All New Honda CB150R Streetfire

KabarOto.com - Info menarik untuk Anda yang ingin memiliki All New Honda CB150R Streetfire. PT Daya Adicipta Motora (DAM) bekerjasama dengan seluruh jaringan sepeda motor Honda di Jawa Barat menawarkan program Repeat Order (RO) dan Trade In (TI). Ada potongan khusus Rp 1.000.000 untuk pembelian bulan Oktober 2021.

All New CB150R Streetfire hadir dengan varian warna Macho Black dan Stinger Red Black yang dipasarkan dengan harga Rp29.650.000 (OTR) Bandung.

All New Honda CB150R Streetfire juga dibekali varian Special Edition (SE) yang banderol Rp30.650.000 (OTR) bandung. Sementara Varian Special Edition ada tiga warna matte (dof) yaitu Fury Matte Red, Raptor Matte Black, and Armored Matte Grey.

Baca juga: Honda Optimis, All New CB150R Streetfire Terjual 4.500 Unit Di Jawa Barat

All New Honda CB150R Streetfire

Promo RO-TI Honda CB150R Streetfire hanya berlaku untuk konsumen Repeat Order All Cub Honda, BeAT, Scoopy, Vario Series, dan All Sport Honda dan Trade in motor selain Honda. Promo RO-TI ini bisa didapat di seluruh jaringan diler Honda seluruh wilayah Jawa Barat.

Handi, General Manager Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM menuturkan, program ini hadir sebagai bentuk apresiasi, sekaligus untuk memberikan kemudahan para pecinta motor naked sport dalam memiliki Honda CB150R Streetfire.

“Sejak diluncurkan pertama kali pada 2012, CB150R telah diterima dengan baik oleh masyarakat," terangnya. Suksesnya motor tersebut merebut hati masyarakat, karena desain yang agresif serta performanya yang baik.

All New CB150R StreetFire dibekali dengan mesin 150cc, DOHC 4 katup, 6 kecepatan, dan berpendingin cairan. Akselerasi yang dihasilkan oleh model ini mampu mencapai 10,5 detik (0-200m).

Baca Juga: Perkenalan Unik All New Honda CB150R Streetfire Agar Diminati

All New Honda CB150R Streetfire mampu melaju dengan kecepatan maksimal 125 kpj, dengan tetap menghasilkan tingkat konsumsi bahan bakar yang efisien yaitu 40,5 kpl, berdasarkan metode pengetesan ECE R40 dengan standar EURO 3.