POPULAR STORIES

New Toyota Hilux Resmi Mengaspal Di Indonesia

New Toyota Hilux Resmi Mengaspal di Indonesia

KabarOto.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) hari ini (27/08) resmi menghadirkan produk segmen komersial yaitu New Toyota Hilux. Mobil pikap yang memiliki DNA sebagai kendaraan komersial ini tampil dengan ubahan terlihat jelas pada fascia depan.

"Salah satu usaha untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di masa adaptasi New Normal adalah dengan mengoptimalkan mobilitas yang tidak hanya fokus pada individu, tapi juga dukungan bagi dunia usaha agar roda ekonomi tetap berputar,” kata President Director PT TAM, Susumu Matsuda melalui akun sosmed Toyota secara live streaming siang tadi.

New Toyota Hilux mengandalkan mesin diesel berkode 2GD-FTV 2.400 cc yang sanggup menghasilkan tenaga 146 dk dan torsi 392 Nm, sementara transmisi menggunakan model otomatis 6 percepatan untuk D-Cab tipe V. Lalu pihaknya mengklaim menggunakan sistem pendingin air di rumah kompresor turbo untuk menurunkan suhu udara ke dalam ruang bakar.

Baca Juga: Apakah Itu Teknologi VVT-i Di Mesin Toyota?

Hilux D-Cab tipe G dan V telah dilengkapi fitur Vehicle Stability Control, Hill Assist Control, Trailer Sway Control, dan Emergency Brake Signal sebagai fitur safety. Sedangkan fitur immobilizer untuk mencegah pencurian tersedia di semua model New Hilux.

“Dengan berbagai improvement dan peningkatan baik eksterior maupun interior serta fitur safety yang kian lengkap membuat performa Hilux meningkat secara keseluruhan,” kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy.