POPULAR STORIES

Triumph Alami Peningkatan Penjualan 2019 Di Indonesia, Ini Model Paling Laris

Triumph Alami Peningkatan Penjualan 2019 di Indonesia, Ini Model Paling Laris Foto: Kipli

KabarOto.com - Awal 2020 menjadi titik awal perhitungan pasar tahun 2019, mereka mencari angka data penjualan berdasarkan wholesales atau angka keseluruhan unit yang terjual.

Sama halnya dengan PT Garda Andalan Selaras (GAS) selaku APM merek Triumph di Indonesia yang mengaku mengalami peningkatan penjualan pada 2019 lalu.

"Benar, untuk tahun 2019 kita mengalami kenaikan presentase penjualan sebanyak 15%," ujar Sapta Hariaji selaku General Manager Sales dan Marketing Triumph Indonesia ketika dihubungi KabarOto.

Baca Juga: Triumph Dan Bajaj Akan Kerjasama Bikin Motor 250 CC!

Seperti data yang KabarOto himpun dari sepanjang tahun lalu, pembeli motor merek Inggris tersebut memiliki usia di kisaran 30 hingga 50 tahun dengan berbagai selera jenis motor yang ditawarkan.

Motor yang jadi primadona Triumph dalam penjualannya di Indonesia sendiri antara lain model Boneville, Tiger, Street Triple, Speed Triple, Speed Twin dan Street Twin.

Sayangnya ketika disinggung kabar yang sedang ramai, yakni kolaborasi Triumph dan pabrikan Bajaj, pria yang akrab disapa Aji itu belum bisa bicara banyak, "Soal itu (kolaborasi) belum ada informasi dari pihak principal Triumph," tutupnya.