POPULAR STORIES

Triumph Thruxton 400, Calon Moge Terbaru Dengan Harga Terjangkau

Triumph Thruxton 400, Calon Moge Terbaru dengan Harga Terjangkau Spyshot Triumph Thruxton 400 di India. (Foto: Autostreet/Rushlane)

KabarOto.com - Triumph tengah mempersiapkan satu motor gede (moge) baru yang diklaim memiliki harga terjangkau bernama Triumph Thruxton 400.

Sebelumnya, pabrikan motor asal Inggris ini telah meluncurkan Triumph Scrambler 400X dan Speed 400.

Melansir laman Gaadiwaadi, Triumph Thruxton 400 sempat tertangkap kamera tengah melakukan uji jalan raya di India. Model terbaru ini tidak diselimuti stiker kamuflase, sehingga detail-detail kendaraan dapat terlihat jelas.

Baca Juga: Triumph Daytona 660 Diperkenalkan, Ini Spesifikasinya

Gambar terkaan Triumph Thruxton 400

Spyshot Triumph Thruxton 400 Tanpa Stiker Kamuflase

Triumph Thruxton 400 menggunakan fairing bubble, mirip dengan model tertingginya. Lampu utama memiliki bentuk bulat dan setang model clip-on. Selebihnya, motor ini terlihat mirip dengan Triumph Speed 400.

Dari beberapa spyshot yang beredar, seorang seniman visual bernama Pratyush Roat membuat gambar rekaan yang menggambarkan Triumph Thruxton 400 secara utuh. Beberapa detail diberikan, seperti warna, striping dan merek Triumph.

Hasilnya, Triumph Thruxton 400 terlihat seperti motor dengan perpaduan Eropa dan India. Meskipun begitu, kesan gagah dari motor ini tidak sepenuhnya hilang.

Baca Juga: Triumph Bonneville T120 Black Distinguished Gentleman's Ride Limited Edition Hanya 250 Unit

Kisaran Harga Triumph Thruxton 400

Sebagai informasi, Triumph Thruxton 400 akan menjadi sepeda motor ketiga yang diproduksi Triumph bersama Bajaj Auto. Hal ini yang membuat harga motornya lebih terjangkau.

Kabarnya, Triumph Thruxton 400 akan diluncurkan di EICMA Milan 2024 sebelum dipasarkan resmi di India. Soal harga, motor ini dibanderol sekitar 2.62 lakh rupee atau sekitar 49 jutaan, tidak berbeda jauh dari Triumph Speed 400 dan Scrambler 400X