POPULAR STORIES

Underpass Lebak Bulus Mulai Dikerjakan, Lalin Pondok Indah, Simatupang Padat

Underpass Lebak Bulus Mulai Dikerjakan, Lalin Pondok Indah, Simatupang Padat Pembangunan underpass Kartini yang menghubungkan Jl Metro Pondok Indah dengan Jalan TB Simatupang dan Jl RA Kartini lebak Bulus.

Bro and Sis yang melakukan aktifitas sehari-hari melintasi jalan perempatan Lebak Bulus menuju Pondok Indah dan Ciputat sepertinya harus mencari jalur alternatif lain. Sebab dijalur itu sedang dibangun underpass Kartini yang menghubungkan Jl Metro Pondok Indah dengan Jalan TB Simatupang dan Jl RA Kartini lebak Bulus.

Pembangunan itu memakan hampir setengah jalan raya yang biasanya memang selalu padat oleh kendaraan bermotor. Dikolong fly over sudah dilakukan galian dengan traktor yang memakan jalan tersebut. Belum lagi di depan carefour terdapat pagar seng yang memakan jalan. Dan dijalan Metro Pondok Indah juga sudah dipasang pagar seng memersempit jalan.

Penyempitan jalan juga diperparah dengan dibangunnya proyek MRT yang berada di jalur yang sama. Jika pagi dan malam hari, jalan raya ini sangat padat. kabaroto melakukan perjalanan dimalam hari dari Pondok Indah Mall Hingga ke Ciputat Raya memakan waktu hampir satu jam menggunakan motor. Jika menggunakan kendaraan roda empat mungkin bisa sampai dua jam. Jarak tempuh normal dari Pondok Indah Mall ke Ciputat hanya sekitar 30 menit saja. Sementara menggunakan mobil hanya sekitar satu jam.

Fajar pengendara sepeda motor yang selalu bekerja melintasi jalur itu dari arah pasarebo Menuju Arteri Pondok Indah mengatakan, ia terjebak di kemacetan dan ia memutuskan esok hari untuk memilih jalur pintas. "Saya besok mungkin akan ambil jalur fatmawati terus lewat terogong dan tembus ke bunderan Pondok Indah," terang karyawan swasta ini.

Baca Juga: