POPULAR STORIES

Usai Swab Tes 5 Ribu Orang, Mobil Laboratorium Covid-19 Pamit Dari Surabaya

Usai Swab Tes 5 Ribu Orang, Mobil Laboratorium Covid-19 Pamit dari Surabaya

KabarOto.com - Demi mempercepat penanganan penyebaran virus Corona atau Covid-19, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, dikabarkan telah menerima bantuan mobil laboratorium oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Badan Intelijen Negara (BIN).

Mobil laboratorium PCR dari BNPB sudah beberapa minggu membantu pemkot melakukan tes swab. Pada Selasa (16/6), dua unit mobil akhirnya pamit karena harus berkeliling ke daerah lain di Indonesia.

Baca Juga: Percepat Tes Swab, BNPB Dan BIN Kirim Mobil Laboratorium Covid-19 Ke Surabaya

Sebelum akhirnya meninggalkan kota Pahlawan, para petugas menemui Wali Kota Surabaya Rismaharini untuk berpamitan.

"Terima kasih mas-mas dan mbak-mbak. Sudah melayani masyarakat Surabaya selama beberapa minggu ini. Matur nuwun (terima kasih)," kata Wali Kota Risma.

Beberapa unit mobil laboratorium PCR dari BNPB ini fokus pada tes swab untuk masyarakat. Sejak awal dioperasikan hingga Selasa (16/6), mobil ini telah melakukan pemeriksaan swab sekitar 5 ribu.

Baca Juga: Intip Spesifikasi Toyota Kijang Innova Ambulance, Yuk!

Kapten Mobil laboratorium PCR BNPB, Sandi Andika menjelaskan dalam satu mobil laboratorium PCR terdapat enam orang yang mengendalikan. Masing-masing punya tugas dan fungsi terdiri dari kapten, asisten kapten, swaber, ekstracen, analis dan petugas maintenance.