POPULAR STORIES

Virus Corona Di Tiongkok Bikin Jualan Mobil Jeblok 92 Persen

Virus Corona di Tiongkok Bikin Jualan Mobil Jeblok 92 Persen Ilustrasi: diler Geely

KabarOto.com - Akibat wabah virus corona di Tiongkok yang semakin meluas secara global dan menimbulkan korban jiwa menjadi 78.800 orang. Membuat para manufaktur mobil yang berbisnis di Tiongkok putar otak agar penjualan tetap berjalan.

Hal tersebut diakibatkan penjualan merosot hingga 92 persen pada pertengahan Februari ini berbanding periode sama tahun lalu. Data tersebut dikeluar oleh China Passanger Car Association (CPCA).

Baca juga: Cadillac Escalade Sudah Masuk Generasi Kelima, Ini Keunggulannya!

Tercatat hanya 4.909 unit hingga penjualan tetanggal 16 Februari. Sedangkan penjualan tahun lalu bulan Februari mencapai 59.930 unit. Dari data ini saja sudah menjelaskan bahwa wabah tersebut berdampak pada penjualan kendaraan.



Langkah antisipasi sudah dilakukan lebih awal oleh Geely dengan lebih gencar melakukan promosi penjualan kendaraan melalui online, di tengah orang takut untuk keluar rumah apalagi keliling showroom mobil.

Wabah yang mengancam kehilangan nyawa ini juga telah disikapi Tesla, BMW dan Mercedes-Benz melakukan penawaran kendaraan melalui online. Bahkan menyambangi rumah calon pembeli untuk permintaan test drive, berkordinasi dengan diler terdekat.

Victor Yang, Vice President of Public Relations at Geely Auto Group memastikan dengan cara penjualan secara online ini, bisa lebih mengena ke target konsumen dan memungkinkan untuk melanjutkan cara ini di masa depan. Semenjak digeber penjualan secara online, website Geely mengalami peningkatan kunjungan hingga 75 persen.