POPULAR STORIES

Virus Corona Ganas Di Italia, Hambat Penjualan Part Racing Vespa Di Indonesia?

Virus Corona Ganas di Italia, Hambat Penjualan Part Racing Vespa di Indonesia? Foto: Kipli, Scooter VIP

KabarOto.com - Seperti diketahui, Covid-19 sedang mewabah di berbagai pelosok bumi, Salah satu negara industri otomotif maju dengan dampak terparah adalah Italia.

Beberapa waktu lalu, merek asal Italia seperti Ferrari, Lamborghini, Ducati bahkan Vespa harus menutup sementara fasilitas produksi dan kegiatan lainnya, lantas sejauh apa pengaruhnya terhadap pengiriman dan penjualan produknya.

PT Scooter Victory Inter Part (Scooter VIP), Distributor resmi di Indonesia dari produk merek Polini Motori Spa dan Malossi Spa membeberkan bahwa dampaknya belum terlalu signifikan. Pasalnya, saat ini dari prinsipal masih bisa ekspor untuk waktu yang belum ditentukan.

Baca Juga: Masuk Indonesia, Skuter Matik Asal Inggris Royal Alloy Tantang Vespa Dan Lambretta

"Karena dari perusahaan kedua merek tersebut masih bisa beroperasi untuk saat ini, hanya dibatasi jam kerjanya, sehingga memang berefek di kapasitas produksinya bukan pada suplainya," ujar Dennil S, CEO Scooter VIP, dalam siaran persnya.

Berbicara sampai kapan suplai produk aftermarketnya ini bisa bertahan, ia bilang tergantung kebijakan dari Pemerintah Italia, karena dari prinsipal pun belum mengetahui bagaimana kebijakan kedepannya.

"Sejujurnya kita juga agak terhambat dengan ini, justru karena demand produk aftermarket Polini dan Malossi masih sangat stabil," tegasnya.

Hal tersebut cukup berdampak mengingat Indonesia sekarang jadi negara dengan pengguna merek Vespa terbesar di dunia setelah mengalahkan negara asalnya sendiri, Italia beberapa waktu lalu.

Seiring keterbatasan suplai, pihak Scooter VIP mengatakan bukan waktu yang tepat untuk menaikan harga karena memang belum terkendala suplai.