POPULAR STORIES

Wajah All New Hyundai Tucson, Siap Diluncurkan

Wajah All New Hyundai Tucson, Siap Diluncurkan

KabarOto.com - Generasi terbaru Hyundai Tucson hadir dengan desain terbaru. All New Hyundai Tucson memperlihatkan desain yang berbeda dari sebelumnya, disebut Parametric Dynamic oleh desainer Hyundai.

Penampilannya khas, di mana All New Hyundai Tucson mengaplikasi yang disebut Hyundai 'jewel-like grille'. Desain Parametric Dynamic juga menampilkan Day-time Running Light (DRL) yang khas disebutnya Parametric Hidden Lights.

Baca Juga: Hyundai Kona Facelift Jadi Lebih Dinamis

Tak hanya memperindah bagian depan, Hyundai juga memerhatikan belakang mobil yang memperlihatkan desain LED unik. Satu garis LED memanjang dari ujung ke ujung seolah memotong setengah bodinya.

Dijelaskan lebih lanjut bahwa generasi keempat ini Hyundai Tucson menjadi C-SUV pertama di kelasnya. Hyundai memperkenalkan dengan nama yang sama, namun memiliki dimensi berbeda.

"Misi dari 'Sensuous Sportiness' adalah untuk meningkatkan kualitas emosional dari desain otomotif. Adanya All New Hyundai Tucson, kami memperkenalkan ultimate evolution," ujar Wakil Presiden Senior dan Kepala Pusat Desain Global Hyundai SangYup Lee.

Baca Juga: Wow! BTS Rilis Lagu Tentang Hyundai Ioniq: I'm On It

Dilihat secara keseluruhan, All New Hyundai Tucson memiliki bodi yang lebih besar dan lebar dibandingkan generasi sebelumnya. Kap mesinnya memiliki ukuran lebih panjang dengan overhang pendek pada jarak sumbu rodanya.

Bagian interiornya nampaknya tak kalah menarik. Sepertinya, Hyundai akan membuat fitur di kabin serba digital. Melihat di gambar dengan head unit berukuran cukup besar dan lebar, dioperasikan sebagai layar sentuh.

Terkait konferensi pers secara global, All New Tucson akan dipamerkan secara online pada 15 September mendatang pukul 09.30 KST.