POPULAR STORIES

Yamaha Berhasil Menjual 343 Unit Motor Di IIMS 2016

Yamaha Berhasil Menjual 343 Unit Motor di IIMS 2016 Baby Margaretha berpose di booth Yamaha pada IIMS 2016 lalu (Foto : Alif Sowandono/KabarOto)

Event IIMS 2016 sudah usai. PT Yamaha Indonesia Motor Manucfaturing (YIMM) pabrikan sepeda motor yang pertama yang ngeshare penjualan mereka dengan prestasi yang cukup cemerlang pada  Yamaha Nmax150 yang berhasil terjual hingga 150 unit.

Dari keterangan pers yang KabarOto terima dari PT Yamaha Indonesia Motor Manucfaturing (YIMM), Yamaha berhasil menjual sebanyak 343 unit  motor selama event IIMS 2016 yang berlangsung sekitar 10 hari.

Enam besar terlaris ternyata diduduki NMax sebagai penyumbang terbesar penjualan Yamaha disana dengan angka 150 unit. Merupakan gabungan dari versi ABS dan non ABS, kemudian peringkat dua dihuni Yamaha Xabre dengan 35 unit, Lalu Mio Z 26 unit, Fino blue core 25 unit, R15 19 unit,  serta Yamaha Aerox 18 unit.

PT  Yamaha Indonesia Motor Manucfaturing (YIMM) mengklaim berhasil menjual 14 unit CBU di ajang IIMS 2016 lalu, yaitu  Yamaha YZF-R6 9 unit, Yamaha MT-09 3 unit, Yamaha MT-09 Tracer 1 unit, Yamaha YZF-R1M 1 unit.

Baca juga :