Bukan Nouvo & Kymco, Vespa Corsa Jadi Skutik Pertama di Indonesia
KabarOto.com - Vespa Corsa 125 merupakan motor matik yang pertama kali mengaspal di Indonesia, yaitu pada tahun 1983. Motor matik menjadi kendaraan pilihan masyarakat Indonesia yang membutuhkan transportasi moda dua dengan sistem transmisi sederhana.
Sebelum sistem transmisi matik (otomatis) hadir, hampir semua motor yang ada di Indonesia menggunakan transmisi non-kopling dan kopling. Tapi setelah Yamaha Nouvo hadir di tahun 2002, motor matik mulai mendapat atensi besar dari masyarakat Indonesia.
Usai merilis motor ini, Yamaha mengeluarkan model motor matik terbaru dengan desain yang lebih sporty, yaitu Yamaha Mio. Meski dinobatkan sebagai pionir motor matik, rupanya Yamaha Nouvo dan Yamaha Mio bukanlah motor matik pertama di Indonesia.
Baca Juga: Test Ride Vespa Sprint Officina 8, Bagi yang Ingin Skuteran dengan Rasa Eksklusif

Jauh sebelum itu, PT Dan Motor Indonesia (DMI) sudah memproduksi motor matik pertama di Indonesia pada tahun 1983, yaitu Vespa Corsa 125. Motor yang memiliki penampilan 'vespa' yang identik dengan persneling di tuas sebelah kiri ini hadir dalam transmisi matik.
Untuk Corsa keluaran awal memang masih built up dari Italia. Karena permintaan pasar yang begitu besar, maka pada 1994 skutik ini mulai diproduksi di Indonesia.
Awalnya, Vespa Corsa 125 ditujukan pada kaum hawa. Skutik ini hadir dengan bentuk yang compact menggunakan sasis mini layaknya Vespa PTS 100. Vespa ini juga sudah menggunakan starter elektrik dan transmisi otomatis.
Baca Juga: Pakai Mesin dan Fitur Baru, Ini Profil Vespa LX 150 yang Dibanderol Rp46,5 Juta

Posisi rem belakang yang identik di bagian pijakan kaki dipindahkan ke tuas sebelah kiri yang biasa jadi tuas kopling. Meski bertransmisi otomatis, motor ini memiliki keunikan yang tidak dimiliki pada skutik-skutik modern, yaitu transmisi netral.
Dengan adanya transmisi netral ini, motor Corsa tidak bisa langsung ‘lari’ saat tuas gas di putar. Jadi pengendara harus memindahkan transmisinya dulu supaya motor bisa melaju.
Untuk performa kecepatan, motor Vespa Corsa 125 menggunakan mesin 2-tak 1 silinder berkapasitas 121,2cc dengan tenaga 6,87 dk dan bisa melaju hingga 90 kpj.
Baca Original Artikel