POPULAR STORIES

20 Orang Indonesia Minat Pinang Tesla Cybertruck

20 Orang Indonesia Minat Pinang Tesla Cybertruck Tesla Cybertruck (Tesla)

KabarOto.com - Bisa dibilang, kehadiran mobil listrik Tesla Cybertruck beberapa waktu lalu, sempat menimbulkan pro dan kontra, khususnya dalam hal desain.

Banyak yang berkomentar, bahwa desainnya mirip dengan mainan anak-anak, karena memiliki garis bodi yang cenderung kaku.

Baca Juga: Walau Pandemik, Mitsubishi Tetap Tawarkan Promo Xpander Series Khusus Juni 2020

Meski begitu, Elon Musk selaku CEO Tesla yakin, bahwa produk pikapnya tersebut bakal laris di pasaran. Keyakinan itu sedikit terbukti, sebab di negara asalnya Amerika Serikat, Tesla Cybertruck sudah mulai dibanjiri pemesanan.

Ia mengklaim, sudah ada pemesanan sebanyak 600 ribu unit, mulai dari tanggal 21 November 2019 sampai 30 Maret 2020. Kepopuleran Tesla Cybertruck, akhirnya juga menggoda pada pecinta otomotif di Tanah Air.

Bisa digunakan untuk mengangkut barang

Bahkan, beberapa orang Indonesia diketahui sudah berniat melakukan pemesanan. Hal tersebut diungkap oleh Rudy Salim, Presiden Direktur Prestige Motorcars. Menurutnya, saat ini para peminat tersebut, masih menunggu kepastian harga.

"Harganya belum bisa kita kasih tahu, karena dari Amerika Serikat juga belum keluarkan harga. Tetapi, kalau (harganya) cocok dia beli. Ada banyak yang minat sekitar 20 orang lebih," tutur Rudy.

Pria ramah itu menambahkan, para peminat Tesla datang dari sejumlah daerah di Indonesia. "Campur-campur, dari Jakarta ada, dari luar kota juga ada," ungkapnya saat berbincang KabarOto beberapa waktu lalu.

Mobil produksi massal yang aman

Rudy melanjutkan, kendaraan jenis pikap seperti Tesla Cybertruck sangat digemari masyarakat Amerika Serikat, karena bisa mengangkut banyak barang bawaan.

"Cybertruck ya seperti Ford F150 Raptor jadi double kabin. Kalau di Indonesia, bisa buat dipakai sehari atau buat kondisi (keamanan) yang kurang kondusif," tuturnya.

Baca Juga: Honda Civic Ferio Modifikasi Mesin Integra, Gaya Super Rapi

Hal itu cukup beralasan, karena Tesla dibekali body yang cukup kokoh dan memiliki tingkat keamanan tinggi. Bahkan, Tesla Cybertruck disebut sebagai kendaraan yang anti peluru, serta kuat dari benturan benda keras.

"Mobil ini anti peluru, dan bila diketok menggunakan martil juga kuat. Jadi ini mobil produksi massal dengan tingkat keamanan yang sangat tinggi. Cocok untuk pejabat mungkin," pungkasnya.